Pengusaha Dukung Penerbangan Rute Japura-Batam

Pengusaha Dukung Penerbangan Rute Japura-Batam
Dok Riauterkini.com

RENGAT-Setelah lama tidak ada penerbangan komersial, penerbangan perdana dari Bandar Udara (Bandara) Japura di Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) menuju Batam, mendapat apresiasi dari berbagai pihak. Kalangan pengusaha di Inhu pun turut mendukung penuh terselenggaranya penerbangan rute Japura menuju Batam setiap Senin dan Jumat.

Dukungan pengusaha Inhu terhadap penerbangan komersial dari Bandara Japura menuju Batam menggunakan maskapai Susi Air setiap Senin dan Jumat, disampaikan pengusaha terkemuka Inhu Mastur yang akrab disapa Asun melansir dari Riauterkinicom, Jumat (5/1/24) melalui selulernya.

"Tentunya kita dukung penuh penerbangan rute Japura menuju Batam ini, karena sudah lama Bandara Japura Inhu tidak melayani penerbangan komersial. Kebijakan dan langkah langkah yang dilakukan Bupati Rezita menghidupkan kembali Bandara Japura dengan menggelar penerbangan komersial ini tentunya patut di apresiasi dan sebagai pengusaha saya mendukung penuh," tegasnya.

Dengan penerbangan perdana yang dilepas secara resmi oleh Bupati Inhu Rezita Meylani Yopi pada hari ini, sebagai warga Inhu yang juga pengusaha, Asun akan mensosialisasikan kepada kalangan pengusaha tentang telah dibukanya penerbangan rute Japura - Batam dengan menggunakan pesawat baling baling.

"Kepada kalangan pengusaha kita akan sosialisasikan tentang telah dibukanya penerbangan menggunakan pesawat perintis dari Japura menuju Batam, apalagi biaya tiketnya cukup murah yaitu untuk penerbangan dari Japura menuju Batam hanya Rp.433.480 sementara dari Batam - Rengat atau Batam menuju Japura harga tiketnya sebesar Rp.513.480. Dibandingkan dengan transportasi lainya seperti lewat air, tentunya menggunakan pesawat ini jauh lebih murah," ungkapnya.

Ditambahkanya, penerbangan rute Japura menuju Batam dan sebaliknya ini diharapkan dapat terus berjalan dan dapat lebih ditingkatkan baik dari segi penumpang maupun penambahan rute. Sebab dari segi potensi, penerbangan tersebut sangat potensial mengingat banyak nya warga Inhu yang beraktifitas di Batam dan sekitarnya, terutama dalam menjalankan aktifitas bisnis.

"Kita berharap penerbangan ini dapat terus ditingkatkan baik dari penumpang maupun rute nya. Kedepan dengan banyaknya penumpang tentunya rute Japura - Batam - Jakarta tidak menutup kemungkinan dapat dibuka. Begitu juga rute Japura - Padang dan Japura - Jambi juga bisa dibuka, tentunya peran serta seluruh stake holder dan masyarakat sangat diharapkan untuk keberlangsungan dan suksenya penerbangan komersial ini," jelasnya. *** ( ktc)

Berita Lainnya

Index