PDP Di Kuansing Bertambah 2 Orang, Total Sudah 17 Orang

PDP Di Kuansing Bertambah 2 Orang, Total Sudah 17 Orang
Rsud TelukKuantan. Fhoto Garnesia.com

TELUK KUANTAN - Jumlah Pasien dalam pengawasan ( PDP ) Covid-19 di Kuansing bertambah banyak. Sehari belakangan bertambah dua orang.

Dengan begitu sejak Pandemi Covid-19 sampai saat sudah tercatat sebanyak 17 orang PDP di Kuansing.

PDP baru yang dirawat RSUD menurut juru bicara penanganan gugus tugas Covid-19 Kuansing, dr Amelia Nasrin, Rabu ( 6/5/2020) masing-masing ibu E ( 65 ) asal Gunung Toar dan bapak J ( 55 ) asal Logas Tanah Darat.

Untuk ini E katanya meninggal dunia Rabu ( 6/5/2020) sekira pukul 06.00 Wib. Sedangkan J sedang dirawat.

PDP J asal LogasTanah Darat kata Amelia masuk Pinere Selasa ( 5/5/2020) pukul 23.00 dengan keluhan penurunan kesadaran, demam tinggi ,sesak nafas, batuk berdahak.

" Pasien sebelumnya dalam pengobatan sakit jantung dan diabetes. 3 April lalu berobat ke Eka hospital dan ditetapkan sebagai PDP tapi keluarga pasien menolak dirawat dan pulang paksa,"katanya.

Namun setelah diedukasi bersama katanya akhirnya pihak keluarga setuju untuk dirawat di RSUD. Diagnosa terhadap pasien ini sepsis ec. Pneumonia, penurunan kesadaran ec. Stroke hemoragik, DM type 2.

" Pengambilan Swab tahap pertama sudah dilakukan ,"katanya.

Jadi dengan penambahan dua PDP baru ini sudah tercatat ada 17 PDP. Lima meninggal dunia, sembilan sudah pulang dan tiga masih dirawat. ( rls )

Berita Lainnya

Index