Marwan Yohanis Ditunjuk Jadi Koordinator Kampanye Prabowo-Gibran Provinsi Riau

Marwan Yohanis Ditunjuk Jadi Koordinator Kampanye Prabowo-Gibran Provinsi Riau
Marwan Yohanis ( pakai peci ) dengan warga

TELUK KUANTAN - Politisi asal Kuansing Marwan Yohanis dipercaya menjadi Koordinator Kampanye Passangan Calon Presiden Prabowo dan Calon Wapres Gibran Rakabuming Raka Provinsi Riau.

Tugas yang diemban pria asal Benai sangat strategis. Karena kampanye merupakan salah satu faktor penentu kemenangan pasangan yang didukung Partai Gerindra, Golkar, Demokrat, PAN, PBB, Gelora, PSI dan Garuda dibumi Lancang Kuning.

“ Amanah dan kepercayaan ini tentu harus dijalankan dengan sepenuh hati. Karena kampanye salah satu faktor penentu mengenalkan visi misi dan sosok Pak Prabowo dan Gibran kemasyarakat Riau,”ujar Marwan Yohanis, Selasa ( 5/12/23).

Dirinya akan bekerja dibawah koordinasi Tim Kampanye Prabowo-Gibran Riau yang diketuai Muhammad Natsir. Juga dengan Tim Pembina, Tim Pengarah yang diketuai H Syamsuar dan Tim Penasehat yang diketua H Arsjadjuliandi Rachman.

Menurut anggota DPRD Riau dari Partai Gerindra tersebut, selaku koordinator kampanye, dirinya bersama anggota yang lain bertugas menyiapkan materi kampanye Prabowo-Gibran di Provinsi Riau.

“ Materi kampanye tidak sebatas visi dan misi Prabowo –Gibran namun juga isu-isu lokal yang menjadi perhatian pasangan Prabowo-Gibran di Riau,”ujar mantan Ketua DPRD Kuansing ini.

Materi kampanye tidak sebatas untuk tatap muka, namun juga kampanye melalui media komunikasi yang ada seperti media massa dan media sosial. Sehingga materi kampanye terencana dengan baik menyentuh langsung kemasyarakat.

Selain itu mempersiapkan tempat kampanye, baik yang akan dilaksanakan pasangan Prabowo-Gibran maupun juru-juru kampanye yang telah ditetapkan untuk Provinsi Riau. 

Marwan optimis dengan kerja dan semangat Tim Kampanye Riau yang telah terbentuk pasangan Prabowo-Gibran akan mendulang suara mayoritas di Riau. (adv ) 

Berita Lainnya

Index