KPU Mulai Susun Rancangan Anggaran Pilkada Kuansing

Sabtu, 12 Februari 2022 | 11:00:00 WIB
Rapat anggaran Pilkada Kuansing 2024

TELUK KUANTAN - Komisi Pemilihan Umum ( KPU ) kuantan Singingi ( Kuansing ) Riau mulai menyusun anggaran Pilkada Kuansing tahun 2024 yang akan datang.

Menurut Ketua KPU Kuansing, Irwan Yuhendri, Sabtu (12/2/22), penyusunan anggaran Pilkada sejak saat ini karena sebagian tahapan Pilkada Kuansing tahun 2024 sudah mulai dilaksanakan pada tahun 2023 mendatang.

Pada tahun 2023 tahapan Pilkada yang telah dilaksanakan antara lain masalah data pemilih.

" Pada tahapan ini ditentukan potensi jumlah pemilih sesuai perkembangan penduduk Kuansing yang telah memiliki hak suara,"ujarnya.

Tahapan lainnya lanjut Irwan sosialisasi pelaksanaan Pilkada kepada masyarakat, seperti tahapan yang akan dilaksanakan.

Karena Pilkada Kuansing dan Pilgubri dilaksanakan serentak pada bulan November 2024 menurut Irwan perlu koordinasi yang intens antara KPU Kuansing dan KPU Riau.

Karena kemungkinan katanya akan ada sharing dana APBD Riau dan Kuansing dalam pendanaan kegiatan Pilkada Kuansing dan Pilgubri.( ms )

Terkini