Partai Perindo Kuansing Berbagi Bersama Pengurus Musholla dan Yatim Piatu

Partai Perindo Kuansing Berbagi Bersama Pengurus Musholla dan Yatim Piatu
Ketua DPD Partai Perindo Kuansing, Debi Candra saat memberi bantuan bagi pengurus Musholla. ( ktc )

TELUK KUANTAN – Walau baru  terbentuk ditahun 2015 ini, namun DPC Partai Persatuan Indonesia ( Perindo ) Kuansing terus bergerak menunjukkan kiprah dan aksi nyata yang dapat dirasakan langsung manfaatnya bagi masyarakat terutama kalangan bawah yang sangat membutuhkan.

Memanfaatkan momentum bulan suci Ramadhan 1436 H, DPD Partai Perindo Kuansing menggelar kegiatan berbagi bersama pengurus Mushola dan yatim piatu yang ada di daerah ini.

“ Bulan suci Ramadhan 1436 Hijriah salah satunya saat Kita berbagi bagi sesama, untuk Ramadhan kali ini  Kita memberikan bantuan bagi pengurus mushollah dan yatim piatu,”ujar Ketua DPD Perindo Kuansing, Debi Candra, SE didampingi sekretaris DPD Perindo Kuansing, Ir H Afriyon Munaf, MT,  Rabu 9 8/7/2015 ).

Bantuan bagi pengurus Musholla ujarnya, untuk tahap awal dilaksanakan di desa Jake. Sementara untuk bantuan bagi anak yatim piatu akan dilaksanakan dalam waktu. Saat ini mereka mendata penerima bantuan untuk anak yatim piatu tersebut.

‘ Diharapkan bantuan dari DPD Partai Perindo meringankan beban mereka saat memasuki hari raya Idul Fitri yang  penuh suka cita dan kemenangan ini,’sebutnya.

Kedepan ujarnya mereka juga akan menggelar aksi nyata lainnya seperti mengerahkanalat berat untuk membantu warga di desa membenahi sarana dan prasarana insfarstruktur yang ada seperti jalan lingkungan dan jalan produksi menuju areal perkebunan.

“ Kegiatan ini mendapat dukungan penuh dari Ketum DPP Partai Perindo bapak Hari Tanoe Sudibyo, karena itu kader-kader Partai Perindo di Kuansing harus siap bekerja keras mengatasi permasalahan yang dialami masyarakat dibawah,”imbuhnya. ( isa )

Berita Lainnya

Index