NEW YORK - Sebuah dokumen Badan Keamanan Nasional Amerika Serikat (NSA) yang dirilis ke publik mengungkap bahwa para intelijen di lembaga itu secara intensif memata-matai pemimpin gerakan sipil, Martin Luther King dan petinju Muhammad Ali. Upaya NSA memata-matai King dan Ali itu dilakukan selama masa protes perang Vietnam pada 1967.
Tak hanya itu, NSA juga mengintai aktivitas para wartawan di New York Times dan Washington Post, serta dua senator, yaitu Frank Church dari Demokrat dan Howard Baker dari Republikan. Operasi yang diberi nama Minaret ini awalnya terkuak pada 1970-an. Namun, nama-nama orang yang teleponnya disadap dirahasiakan hingga kini.
Menurut laman BBC, Kamis (26/9), nama-nama tersebut menjadi target karena kritik mereka atas keterlibatan AS dalam perang Vietnam. Kuatnya protes terhadap perang Vietnam membuat Presiden Lyndon Johnson memerintahkan NSA mencari tahu kemungkinan ada negara lain di balik itu.
Untuk itu, NSA kemudian bekerja sama dengan lembaga khusus mata-mata untuk menyusun daftar nama yang akan diawasi sekaligus menyadap telepon mereka. Petinju Muhammad Ali juga berada dalam daftar orang yang teleponnya disadap.
Program ini lantas dilanjutkan di masa kepemimpinan Richard Nixon pada 1969. Namun pada 1973 program itu dihentikan, ketika pemerintahan Nixon terbelit skandal Watergate.
Dokumen NSA itu terungkap setelah peneliti dari George Washington University meminta agar pemerintah mengungkap ke publik data rahasia tersebut. Lembaga Arsip Keamanan Nasional yang dimiliki universitas tersebut merupakan sebuah lembaga penelitian yang berusaha memeriksa dan menguak rahasia yang dilakukan pemerintah.
Sementara itu, dalam dokumen berbeda, surat kabar The Washington Post mengatakan NSA, telah melanggar privasi ribuan kali dalam satu tahun dengan menyadap email dan pembicaraan telepon warga AS.( sumber : BBC/jpnn.com )
Intel AS Pernah Intensif Mata-matai Muhammad Ali
Redaksi
Sabtu, 28 September 2013 - 03:08:00 WIB

christianpost.com
Pilihan Redaksi
IndexWah, Terinspirasi dari Jokowi, Pasangan Lurus Luncurkan Kartu Riau Sejahtera
Berniat Beli Senpi dengan Upal, 2 Pemuda Dikerangkeng
Sukarmis : Kuansing Dukung Ketua Golkar Riau Jadi Cagubri
Sekda Buka Acara Legal Drafting Penyusunan Prohuda
Ustazah Mama Dedeh Bakal Meriahkan HUT Kuansing
Lakukan Reevaluasi Pendirian Kabupaten Kuansing
Tulis Komentar
IndexBerita Lainnya
Index Internasional
Aneh, Mengapa Pemberontak Anti-Rezim Assad Diam Saja saat Israel Menginvasi Suriah
Jumat, 13 Desember 2024 - 20:45:17 Wib Internasional
Robert Kiyosaki Ramal AS Jadi Negara Termiskin di Dunia
Senin, 25 Desember 2023 - 12:16:44 Wib Internasional
Kemiskinan di Israel Melonjak Akibat Perang dan Gerakan Boikot
Senin, 25 Desember 2023 - 11:31:01 Wib Internasional