Menang Satelingo, Satimbo Ruang Hingga Mamutui, 34 Jalur Melaju Kehari Kedua Pacu Rayon IV

Menang Satelingo, Satimbo Ruang Hingga Mamutui, 34 Jalur Melaju Kehari Kedua Pacu Rayon IV
Pacu jalur rayon IV.

 

TELUK KUANTAN – 34 buah jalur melaju ke hari kedua, Jumat ( 12/8/2016 ) besok diajang pacu jalur kecamatan rayon IV di arena tepian Datuk Bandaro Lelo Budi desa Pulau Godang Kari, setelah berhasil menang satelingo ( telinga jalur bagian depan ), satimbo ruang ( tengah jalur ) hingga mamutui ( memutuskan ) dari lawan-lawan nya pacu jalur hari pertama rayon ini , Kamis ( 11/8/2016 ).

Tidak ada kemenangan setipis kulit bawang yang dipopulerkan reporter jalur kenamaan Darwis. Namun beberapa jalur berhenti mendayung sebelum sampai ke pancang finish setelah jauh tertinggal dari lawannya.

Sementara jalur-jalur unggulan masih eksis melenggang tak tertahan seperti Ngiang Kuantan Cahayo Nagori, Tuagh Koghi Dubalang Ghajo, Juragan Kuantan, Lintah Jalang  Panglimo Olang Putie, Panglimo Itom Klinik Malika, Tombak Sati Bukik Siguntur yang dalam ajang pacu jalur rayon dan uji coba sudah pernah menjadi juara.

Pacu jalur hari pertama disaksikan puluhan ribu penonton. Dari kajang masing-masing jalur terdengar sorakan memberi semangat saat jalur kesayangan mereka berpacu. Para ibu dan anak-anak tampak begitu semangat apalagi saat jalur mereka unggul.

Anak-anak bahkan masukke sungai menyiram pemacu kesayangan mereka berpacu untuk memberi semangat. Sementara ibu-ibu berteriak memberi dukungan. Kegembiraan akan terbersit dari wajah mereka saat jalur mereka menang, dan kesedihan bahkan mengeluarkan air mata akan terlihat saat jalur mereka kalah mengingat perjuangan anak jalur yang begitu keras dan habis-habisan untuk menang agar dapat mengharumkan nama desa mereka. ( isa )

 

34 Jalur Yang Menang Hari Pertama Pacu Jalur Rayon IV

No.

Nama Jalur

Desa

Kecamatan

1.

Puti Mandi Mayang Terurai

Rantau Sialang

Kuantan Mudik

2.

Koghi Pusako Tuah Nagori

Banjar Guntung

Kuantan Mudik

3.

Selendang Dewa Bukit Keramat

Teluk Beringin

Gunung Toar

4.

Lintasan Ggahu Danau Batuah

Koto Kari

Kuantan Tengah

5.

Sigogar Seruling Itam

Muaro Sentajo

Sentajo Raya

6.

Pangeran Keramat Tangan Biso

 

Sentajo Raya

7.

Kilek Keramat Muaro Lail

Pauh Angit

Pangean

8.

Terusan Nago Sungai Tombang

Kel. Simpang TigaTaluk

Kuantan Tengah

9.

Rajo Ular Mambang Merah

Talontam

Benai

10.

Salam Perdana

Pulau Baru Kopah

Kuantan Tengah

11.

Duri Bingkuang Rawang Panjang

Pulau Kedundung

Kuantan  Tengah

12.

Bintang Emas Cahaya Intan

Tanjung

Hulu Kuantan

13.

Merak Jingga

Sawah

Kuantan Tengah

14.

Buayo Danau

Bandar Alai Kari

Kuantan Tengah

15.

Harimau Paing Tuah Nagori

Pulau Banjar Kari

Kuantan Tengah

16.

Pendekar Kuniang

Pebou Hulu

Kuantan Mudik

17.

Ngiang Kuantan Cahayo Nagori

Kampung Baru

Gunung Toar

18.

Tombak Sati Bukik Siguntur

Pisang Berebus

Gunung Toar

19.

Panglimo Itam Klinik Malika

Seberang Taluk

Kuantan Tengah

20.

Garuda Baru

Pulau Mungkut

Gunung Toar

21.

Onggang Sati Rimbo Bunian

Koto Kari

Kuantan Tengah

22.

Satria Muda Panglima Kuantan

Lubuk Terentang

Gunung Toar

23.

Panglimo Olang Putie

Sungai Alah

Hulu Kuantan

24.

Panji Sati Rantau Kuantan

Teberau Panjang

Gunung Toar

25.

Gelombang Tsunami

Pulau Komang Sentajo

Sentajo Raya

26.

Bidadari Muda Tuah Nagori

Benai

Benai

27.

Delima Indah Permata Kuantan

Saik

Kuantan Mudik

28.

Juragan Kuantan

Seberang Gunung

Gunung Toar

29.

Lintah Jalang

Petapahan

Gunung Toar

30.

Tuagh Koghi Dubalang Ghajo

Pintu Gobang Kari

Kuantan Tengah

31.

Ratu Sialang

Bukit Kauman

Kuantan Mudik

32.

Rajawali

Seberang Taluk Hilir

Kuantan Tengah

33.

Batu Lompatan Harimau Kompe

Kinali

Kuantan Tengah

34.

Sembilan Langkah Putri Samdura

Benai

Benai

Berita Lainnya

Index