Resmikan PKS PT.IIS, Bukti Kuansing Diminati Investor

Resmikan PKS PT.IIS, Bukti Kuansing Diminati Investor

TELUK KUANTAN - Bupati Kabupaten Kuantan Singingi, H Sukarmis yang kali ini di wakili Sekretaris daerah, Drs.H MUharman,MP.d, Senin (19/5/2014) pagi meresmikan Pabrik Kelapa Sawit (PKS) milik PT. IIS (Inti Indosawit Subur) yang terletak di desa Tanjung Pauh kecamatan Singingi HIlir.

Dalam sambutanya Sekda menyebutkan, jika kehadiran Pabrik kelapa sawit di Kuansing ini merupakan salah satu bukti bahwa Kuansing sangat di minati investor.

Didampingi Kepala Dinas Perkebunan Kuansing, H Wariman DW Sekda menyampaikan, jika kehadiran pabrik milik PT. Inti Indosawit Subur  ini sangat bermanfaat bagi masyarakat, tidak hanya dengan kehadiran pola KKPA tapi juga menimbulkan peluang kerja bagi masyarakat dan lingkungan. Muharman berharap, kehadiran PKS ini bisa mnyerap tenaga kerja  terutama warga tempatan.

Selain itu kata Muharman, Kehadiran PKS ini juga mampu menumbuhkan perekonomian masyarakat, khususnya di Singingi Hilir. Kehadiran pabrik baru ini juga di harapkan mampu menjadi solusi bagi petani sawit dalam memasarkan hasil produksi.

Sementara itu, CEO PT IIS , Mit Senjaya menyampaikan jika PKS yang mereka bangun ini mampu memproduksi buah sawit mencapai 45 ton perjam atau 600 hingga 800 ton perhari."Ke depan kita menargetkan untuk bisa memproduksi 1000 ton perhari,"paparnya.

Kemudian ia juga menjelaskan jika PKS PT IIS mengutamakan pola KKPA dengan luas mencapai 4138 hektar dengan dukungan 6 desa yang terdiri dari desa Koto Baru, Sungai Paku, Tanjung Pauh dan ditambah tiga desa dari Kabupaten Kampar yakni desa Gunung Sahilan, Sahilan Darusalam dan Subarak.

Selanjutnya mantan Kades Tanjung Pauh, Mashuri mengaku sangat terbantu dengan pola KKPA oleh PT IIS. Hal senada juga diungkapkan Camat Singingi Hilir, Zulkaneri, S.Sos, M.Si. Ia berharap agar perusahaan lain di Kuansing khususnya di Kecamatan Singingi Hilir supaya meniru pola kerjasama saling menguntungkan seperti yang dilakukan PT IIS yang menjalin kemitraan dengan masyarakat.(Utr)

Berita Lainnya

Index