Ekonomi Suram Jual Beli di Pasar Rakyat Anjlok, Pedagang : Terparah Tahun Ini

Ekonomi Suram Jual Beli di Pasar Rakyat Anjlok, Pedagang : Terparah Tahun Ini
Pedagang Pasar Rakyat ngerumpi karena sepi pembeli

TELUK KUANTAN - Ekonomi yang suram berdampak pada transaksi jual beli pedagang di Pasar Rakyat Teluk Kuantan. 

Akibat daya beli masyarakat menurun membuat transaksi jual beli pedagang disana anjlok termasuk pada momen menjelang hari raya Idul Fitri 1444 H.
 

Padahal pedagang disana khususnya pedagang pakaian  berharap momen lebaran menjadi pedongkrak penjualan mereka untuk menopang ekonomi keluarga. 

" Jual beli hampir dikatakan tidak ada. Ingin menangis Kami pedagang di Pasar Rakyat,"kata Herlina salah seorang pedagang, Kamis (20/4/23).

Oleh sebab sepinya pembeli katanya, banyak pedagang yang ngobrol atau ngerumpi saja antar sesama pedagang.

" Pokoknya tahun ini paling parah. Tidak kembali modal,"katanya.

Kondisi memprihatinkan ini katanya selain akibat masalah ekonomi juga berkembangnya penjualan online. 

Selain di Pasar Rakyat toko-toko pakaian lainnya juga terlihat sepi pembeli dari tahun-tahun sebelumnya. 

Syahrial warga Kelurahan Sungai Jering Teluk Kuantan mengaku ekonomi saat ini sulit. Karena itu banyak rumah tangga saat ini melakukan kebijakan ketat dalam pengeluaran termasuk menjelang Idul Fitri.

Karena itu katanya tidak heran jual beli pakaian jelang lebaran juga terpengaruh drastis.

" Terpenuhi kebutuhan anak-anak saja sudah cukup. Kita orang tua apa yang ada dipakai. Sebab mau apa lagi ekonomi sulit,"ujarnya.

“ Mudah-mudahan kedepan ekonomi Kuansing kembali baik seperti sebelum-sebelumnya,”pungkasnya. ( isa )

Berita Lainnya

Index