Setelah Pemkab Padang Lawas, Giliran Pemkot Solok Stuban ke UPTD Keur Kuansing

Setelah Pemkab Padang Lawas, Giliran Pemkot Solok Stuban ke UPTD Keur Kuansing
Plt Kadishub Solok dan rombongan di UPTD Keur Kuansing

TELUK KUANTAN - Kabupaten Kuansing Riau kembali menjadi tujuan studi banding (Stuban) bagi kabupaten lain terutama UPTD Balai Pengujian Kenderaan Bermotor atau populer disebut UPTD Keur yang ada di Dinas Perhubungan.

Setelah sebelumnya didatangi Asisten II dan Kadishub Kabupaten Padang Lawas Provinsi Sumatera kali ini giliran Dinas Perhubungan Pemerintah Kota Solok Provinsi Sumatera Barat yang mengunjungi UPTD Keur Dinas Perhubungan Kuansing.

Kedatangan mereka di UPTD Keur Senin (27/9/2021) dipimpin langsung Plt.Kadishub Kota Solok Zulfadli didampingi Sekretaris Dishub Kota Solok Azrul dan empat orang staf.

Menurut Plt Kadishub Kota Solok, Zulfadli kedatangan mereka melihat langsung UPTD Keur Kuansing yang sudah berbasis elektronik.

Menurutnya Kota Solok sebenarnya juga telah ada UPTD Keur namun tidak berfungsi karena peralatan dalam kondisi rusak dan belum berbasis elektronik.

" Maka Kami mengunjungi UPTD Keur Kuansing guna melihat langsung manajemen dan pengelolaan UPTD Keur Kuansing yang sudah berbasis elektronik "ujarnya.

Pasalnya kata Zulfadli mereka berniat mengaktifkan kembali UPTD Keur Kota Solok. Jadi hasil kunjungan ini akan menambah pengalaman dan pengetahuan bagi mereka.

Plt. Kadishub Kuansing, Marhumala Pontas menyatakan selama di UPTD Keur Kuansing rombongan Kadishub Kota Solok diperlihatkan operasional UPTD Keur Kuansing yang sudah berbasis elektronik.

" Mereka melihat langsung blue print harga keur yang keluar secara otomatis dari komputer setelah kenderaan selesai uji keur,"katanya.

" Ya mereka bilang UPTD Keur Kita mantap. Sebenarnya mereka sudah ada UPTD Keur tapi karena alat peralatan rusak tak bisa difungsikan lagi. Peralatan Keur mereka harus diperbaiki dan dilakukan pengadaan peralatan elektronik baru. Maka mereka Stuban ketempat Kita "lanjut Pontas.

Selain itu katanya kunjungan mereka dalam rangka silahturahmi. ( ms )

Berita Lainnya

Index