Ratusan Petugas Kebersihan Kuansing Pinta Gaji Mereka Segera Dibayarkan

Ratusan Petugas Kebersihan Kuansing  Pinta Gaji Mereka Segera Dibayarkan
Plt. Kadis LH Kuansing, Rustam bersama PHL dalam sebuah acara

TELUK KUANTAN - Ratusan petugas kebersihan, pertamanan dan pengelola tempat pembuangan akhir ( TPA ) sampah yang bekerja dilingkungan Pemkab Kuansing, Riau meminta gaji mereka dapat segera dibayarkan.

Sejak bulan Januari hingga April ini mereka yang bekerja membersihkan kota belum juga menerima gaji untuk memenuhi kebutuhan ekonomi rumah tangga.

Pelaksana Tugas ( Plt )  Kadis Lingkungan Hidup Kuansing, Rustam melalui Kepala Seksi Pengelolaan Pertamanan, Beni Misprasadi mengaku ratusan petugas harian lepas ( PHL ) baik petugas penyapu jalan, pengelola pertamanan dan petugas di TPA belum menerima gaji sejak bulan Januari.

" Mereka sering mempertanyakan kapan gaji dibayarkan. Kita sangat maklum dengan keluhan mereka,"kata Beni, Selasa ( 20/4/2021).

Menurut Beni seluruh PHL baik penyapu jalan, pengelola pertamanan dan petugas TPA, sopir truk dan operator alat berat berjumlah 259 orang.

" Setiap pertugas ini mendapat gaji Rp. 1.450.000,- per bulan,"katanya.

Lanjut Beni mengatasi keluhan seluruh PHL ini, pihaknya berusaha merealisasikan secepatnya.

" Insya Allah gaji bulan Januari hingga Maret akan dibayarkan,"katanya.

Sementara Bendahara Dinas Lingkungan Hidup Kuansing, Trandianto menambahkan, gaji PHL sudah siap dibayarkan. Karena surat perintah pencairan dana ( SP2D) sudah keluar.

" SP2D sudah siap tinggal antar ke banknya. Setelah itu tinggal proses transfer dari bank ke rekening petugas PHl,"kata pria yang juga akrab disapa Betran ini.( isa )

Berita Lainnya

Index