Bhabinkamtibmas Di Kuansing Terus Gelorakan Kepatuhan Protokol Covid Kemasyarakat

Bhabinkamtibmas Di Kuansing Terus Gelorakan Kepatuhan Protokol  Covid Kemasyarakat
Bhabinkamtibmas dilapangan

TELUK KUANTAN - Kepolisian Resor Kuantan Singingi( Kuansing ) bergerak dan terus menjelajahi lorong demi lorong pada pemukiman masyarakat, pasar dan tempat berpotensi berkumpulnya masyarakat yang ada di wilayah hukum Kuantan Singingi.

Upaya itu untuk menggelorakan pendisiplinan kepatuhan masyarakat dan kampanye penggunaan masker terhadap protokol kesehatan pada masa pandemi Covid 19.

" Ini masih menjadi target Polres Kuantan Singingi," tegas Kapolres Kuansing AKBP Henky Poerwanto. Rabu ( 2/9/2020).

Guna mencapai pemahaman dan kesadaran dalam kehidupan masyarakat yang lebih baik terhadap hal ini, Polres Kuansing melalui para Bhabinkamtibmas terus menyemangati warganya untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dengan terjun langsung kelapangan.

" Dengan cara DDS ( Door to Door System) para Bhabinkamtibmas menyambangi warganya dan memberikan edukasi untuk lebih lagi memperhatikan protokol kesehatan pada masa pandemi 19 ini, diantaranya penggunaan masker,mengatur jarak dan senantia sa mencuci tangan,"katanya.

Kegiatan ini secara kontinue juga akan terus dipantau dengan maksud sudah sejauh mana edukasi ini diberikan, sehingga akan menentukan langkah langkah selanjutnya dalam menentukan dan menyikapi giat giat efektif apa yang menjadi strategi terbaik guna mengoptimalisasikan pendisiplinan kepatuhan protokol kesehatan ini.

Melalui para Kapolsek jajaran, Kapolres memerintahkan untuk tetap melakukan pengawasan dan pengendalian terhadap para Bhabinkamtiabmasnya masing masing di dalam melaksanakan edukasi pendisplinan dimaksud serta tingkatkan koordinasi dengan para stakeholder dan pihak pihak terkait. ( rls )

Berita Lainnya

Index