Mumet Urusan Dunia, Segarkan Pikiran di Air Terjun Angin Barombui Pangkalan Indarung

Mumet Urusan Dunia, Segarkan Pikiran di Air Terjun Angin Barombui Pangkalan Indarung
Air Terjun Angin Barombui desa Pangkalan Indarung

TELUK KUANTAN - Mumet dengan urusan dunia yang tiada habis, saatnya menyegarkan pikiran dengan berpetualang dihutan asri dan lingkungan yang alami.

Salah satu tempat untuk menyegarkan pikiran dan jiwa dari hiruk pikuk dunia dengan mengunjungi air terjun Angin Barombui.

Lokasinya ada didesa Pangkalan Indarung Kecamatan Singingi. Air terjun alami yang berada dikawasan hutan ini berada empat kilometer dari desa tersebut menuju perbatasan Riau dan Sumatera Barat. Dapat ditempuh menggunakan perahu.

Selama perjalanan mata akan disuguhi pemandangan perbukitan Bukit Barisan dan hutan yang masih asri.

Selama perjalanan pengunjung mengarungi sungai Singingi yang berair bening dan demikian alami. Selain menikmati hutan perawan juga dapat melihat ikan-ikan yang ada didalam sungai.

" Yang paling nikmat di air terjun Angin Barombui mandi. Segarnya mandi dibawah guyuran air terjun dengan suasana yang sangat segar sekali dan nyaman dengan lingkungan yang hijau oleh pepohonan "ujar Yoyon Saputra, pemuda desa setempat, Sabtu ( 26/1/2019).

Tinggi air terjun ini ungkapnya lebih kurang 80 meter terdiri dari beberapa tingkat dan dibawahnya terdapat kolam pemandian seluas 15 meter.

Dari sungai Singingi bagian hulu tersebut kemudian masuk dengan jaraksekitar 40 meter. Dapat berjalan kaki juga memakai perahu.

Yoyon meyakinkan bahwa tidak rugi berkunjung kedesa mereka. Karena desa mereka salah satu desa terindah di Kuansing bahkan di Riau karena dikelilingi perbukitan lembah dan sungai serta hutan.

" Ditempat Kami orang akan merasakan suasna desa yang benar-benar desa. ada sungai larangan dan ada arung jeram juga semua masih serba alami, "lanjutnya.

Namun dengan berbagai keterbatasan infrastruktur, potensi pariwisata didesa mereka cocok bagi mereka yang suka berpetualang.

Karena itu mereka berharap pemerintah membantu infrastruktur pariwisata yang ada didesa mereka. Sebab selain air terjun Angin Barombui tidak jauh juga ada air terjun yang juga sangat menawan yakni air terjun Ngalau.

" Jarak air terjun Angin Barombui dan Ngalau cuma 100 meter,"pungkasnya. ( isa )

Berita Lainnya

Index