Tahun 2017, Desa di Kuansing Terima Dana ADD dari Pusat Sebesar Rp 740 Hingga Rp 800 Juta

Tahun 2017, Desa di Kuansing Terima Dana ADD dari Pusat Sebesar Rp 740 Hingga Rp 800 Juta
Kepala BPMPKB Kuansing, Irwandi. ( ktc )

TELUK KUANTAN – Jumlah alokasi dana desa (ADD) dari pusat yang diperuntukkan  bagi  kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) tahun 2017 mendatang mengalami kenaikan sebesar Rp36 miliar. Dengan demikian  dari total Rp130 Milyar yang diterima tahun 2016 akan meningkat menjadi Rp166 Milyar tahun 2017 yang akan datang.

“ Kenaikan dana desa itu berdasarkan informasi dari Kementerian Keuangan," kata Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat, Perempuan dan Keluarga Berencana (BPMPKB) Kuansing, Irwandi, melalui Kepala Bidang Pemberdayaan Masyarakat (Pemdes) H. Saleh, kepada wartawan, Rabu (14/12/2016) siang.

Dengan demikian, ujarnya masing-masing  desa di Kuansing akan memperoleh dana ADD dari pusat berkisar antara Rp740 juta hingga Rp800 juta. Dana  dari pemerintah pusat yang dikucurkan langsung ke rekening masing-masing desa untuk mendanai berbagai kegiatan yang dirancang masyarakat desa.

"Jadi sebanyak 218 desa yang ada di Kuansing akan terima dana ADD dari pemerintah pusat, yang dikucurkan langsung ke rekening masing-masing desa," jelasnya.

Secara aturan untuk penyaluran dana desa ini tidak ada yang berubah, dan sama dengan tahun-tahun sebelumnya. Begitu pula penyalurannya ke setiap desa akan dilakukan dua kali tahapan.

Sementara lokasi dana ADD dari Pemerintah Provinsi Riau hingga kini belum diketahui berapa jumlah. " Untuk alokasi dana ADD dari Pemprov Riau untuk Kuansing Kita tidak tahu. Kita berharap juga naik dari tahun lalu," tutupnya. (  isa/knc )

Berita Lainnya

Index