Wabup Halim dan Sekda Pantau Pelayanan Kesehatan di RSUD

Wabup Halim dan Sekda Pantau Pelayanan Kesehatan di RSUD
Wabup Halim, Sekda Muharman saat meninjau RSUD. ( ktc )


TELUK KUANTAN  - Untuk Memastikan pelayanan kesehatan terhadap masyarakat berjalan aman dan lancar di RSUD Teluk Kuantan, Wakil Bupati ( Wabup ), H Halim bersama Sekretaris Daerah (Sekda) Drs H Muharman MPd langsung memantau pelayanan kesehatan di RSUD Telukkuantan, Jumat (3/6/2016).

Selain Wabup Halim dan Sekda Muharman, turut mendampinginya mantan Wabup Kuansing Drs H Zulkifli MSi. Kedepan ini, Wabup Halim berharap pelayanan kesehatan di. RSUD Telukkuantan dimaksimalkan karena
menyangkut hayat hidup orang banyak.

"Iya, tadi saya bersama Pak Wabup memantau bagaimana kondisi pelayanan di RSUD Telukkuantan," kata Sekda Muharman kepada wartawan, usai melakukan pemantauan.

Wabup Halim, kata Sekda, berharap agar pelayanannya ditingkatkan dan dimaksimalkan. "Dalam waktu dekat persoalan yang ada di rumah sakit akan dicarikan solusi, dan kedepan bagaimana rumah sakit ini menjadi
BLUD (badan layanan umum daerah)," katanya.

Dan Sekda Muharman pun mengimbau agar seluruh petugas medis di Telukkuantan bekerja serius dan maksimal dalam memberikan pelayanan kesehatan terhadap masyarakat. "Jangan main-main, terus layani
masyarakat," katanya.(  isa )

Berita Lainnya

Index