DPP Partai Nasdem akhirnya Dukung Indra Putra-Komperensi

DPP Partai Nasdem akhirnya  Dukung Indra Putra-Komperensi
Indra Putra - Komperensi saat mendaftar ke DPD Partai Nasdem Kuansing beberapa waktu lalu. ( ktc )

TELUK KUANTAN – DPP Partai Nasdem akhirnya memberii  dukungan bagi pasangan Indra Putra dan Komperensi  dalam Pilkada Kuansing 9 Desember 2015 yang akan datang. Selama ini pasangan yang akan mendapatkan partai besutan Surya Paloh sangat ditunggu dalam Pilkada Kuansing dan membuat penasaran para tim pemenangan, relawan dan simpatisan pendukung masing-masing pasangan calon.

Sebab hampir semua kandidat mendaftar di partai yang mendorong gerakan nasional untuk pembaharuan. Mulai dari Indra Putra – Komperensi, Mursini – Halim, Imran, Gaffar Efendi, Sukasmi, Rustam Efendi , terkecuali pasangan Mardjan Ustha – Muslim.

Sejak awal semua kandidat sangat optimis mendapatkan Parpol yang tergabung dalam KIH ( Koalisi Indonesia Hebat ) yang merupakan poros pendukung pemerintahan Jokowi – JK yang berarti dengan dukungan partai berkuasa ini, maka kandidat semakin percaya diri untuk bertarung dalam Pilkada. Apalagi di Kuansing, mereka memiliki jumlah kursi sebanyak tiga buah.

Namun melalui surat nomor : 059-Kpts/DPP-NASdEM/VI/2015 Tentang Persetujuan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kuantan Singingi  yang ditanda tangani oleh Ketua Umum DPP Parta Nasdem, Surya Paloh dan Sekjen Patrice Rio Capella, tanggal 24 Juni 2015, mereka menjatuhkan dukungan untuk pasangan Indra Putra dan Komperensi sebagai Calon Bupati dan calon Wakil Bupati dalam Pilkada Kuansing secara langsung untuk yang ketiga ini.

“ Alhamdulillah Pak Surya Paloh selaku ketua umum DPP Partai Nasdem sudah mengeluarkan surat rekomendasi dan dukungan bagi pasangan IKO ( Indra Putra – Komperensi ) di Pilkada Kuansing,”ujar Wakil Sekretaris DPD Partai Golkar Kuansing , Masdar, Sabtu ( 27/6/2015)

Ketua DPC Partai Nasdem Kuansing, Sukasmis, Sabtu   mengakui jika DPP Partai Nasdem Kuansing telah memberitahu mereka bahwa dalam Pilkada Kuansing mendukung calon dari Partai Golkar Indra Putra dan Komperensi. “ DPP Partai Nasdem sudah tegaskan kepada Kita dalam Pilkada Kuansing berkoalisi dengan Partai Golkar dan mendukung calon Partai Golkar Kuansing,”ujarnya.

“ Ini merupakan keputusan DPP yang tentu saja harus diterima semua jajaran Partai ,”pungkasnya. ( isa )

Berita Lainnya

Index