Andi Dharmawangsa Umroh, Gaos Wicaksono Jadi Plh Kajari Teluk Kuantan

Andi Dharmawangsa Umroh, Gaos Wicaksono Jadi Plh Kajari Teluk Kuantan
Plh Kajari Teluk Kuantan, Gaos Wicaksono. ( ktc )


TELUK KUANTAN - Gaos Wicaksono, SH, MH ditunjuk Kepala Kejaksaan tinggi Riau menjadi Pelaksana harian (Plh) Kepala Kejaksaan Negeri ( Kajari ) Teluk Kuantan. Ia ditunjuk menjadi Plh karena Kajari Teluk Kuantan defenitif, Andi Dharmawangsa saat ini tengah menunaikan ibadah umroh ke tanah suci.

Penunjukan Gaos Wicaksono sebagai Plh Kejari Teluk Kuantan berdasarkan surat perintah Kepala Kejaksaan tinggi Riau nomor Prin - 141/N.4/Cp.3/06/2015 dengan pertimbangan untuk menghindari kekosongan dan kelancaran tugas kedinasan Kejari Teluk Kuantan.

Gaos Wicaksono sendiri di Kejati Riau saat ini menjabat sebagai Koordinator bidang intelejen Kejati Riau. Pria yang akrab dipanggil pak Gaos ini menjadi Plh Kejari Teluk Kuantan terhitung sejak 16 Juni 2015.

"Tentunya tugas dan jabatan yang diberikan adalah amanah yang harus kita jalankan dengan baik dan penuh tanggung jawab,"ujar Gaos Wicaksono didampingi Kasi Intel Kejari Yuriza Antoni, Senin (22/6/2015).

Dikatakan Gaos, dirinya tentuakan melanjutkan kebijaksanaan pimpinan sebelumnya yang saat ini menjalankan ibadah umroh. ," Saya berharap selama menjadi Plh Kejari berjalan lancar dan kasus yang ada baik yang lama maupun baru bisa secepatnya diselesaikan,"katanya.

Sejumlah jabatan strategis yang pernah dipegang Plh Kejari Gaos Wicaksono ini diantaranya, pernah menjadi kasubsi sospol Kejari Surakarta Jateng, Pj kasi intel Loksukon Aceh, Kasi pidum Tenggarong Kaltim, Kasubag bin Samarinda, Pemeriksa pegasum Banjar Masin, dan sekarang koordinator dibidang intelejen Kejati Riau.( isa )

Berita Lainnya

Index