Keluar Darah di Mulut, Mayat Tumiran Warga Marsawah Ditemukan di Sungai

Keluar Darah di Mulut, Mayat Tumiran Warga Marsawah Ditemukan di Sungai
Jasad korban saat diangkat dari sungai

TELUK KUANTAN- Masyarakat desa Marsawah, Kecamatan Sentajo Raya, Kabupaten Kuantan Singingi, Sabtu (16/5/2015) pagi dihebohkan dengan penemuan mayat salah seorang warganya atas nama Tumiran bin Yatemo Sentono (45) di sungai Jake, BJK Lima desa Marwasah. Korban pertama kali ditemukan oleh saksi Sumadi sekitar pukul 10:30 WIB di dalam sungai yang kedalamannya hanya sebatas pinggang orang dewasa dan berlumpur seperti bekas aktifitas PETI.

Saat ditemukan, posisi kepala korban berada di atas permukaan air, sedangkan kakinya dalam lumpur di dasar sungai. Kemudian darah segar masih terlihat keluar dari mulut korban.

Kapolres Kuansing, AKBP Edy Sumardi Priadinata, SIK melalui Kapolsek Benai, Iptu Mustizal Desio ketika dikonfirmasi membenarkan perihal penemuan mayat tersebut."Mendapat informasi, kita langsung ke TKP (Tempat Kejadian Perkara) dan melakukan olah TKP serta membawa jasad korban ke RSUD Teluk Kuantan untuk dilakukan visum,"ujar Kapolsek.

Menurut Kapolsek, berdasarkan informasi sementara yang mereka terima, korban yang sehari-hari bekerja sebagai buruh, pagi itu pergi mencari brondolan buah sawit di sekitar lokasi kejadian. Namun tiba-tiba saja korban sudah ditemukan tidak bernyawa di dalam sungai.

"Kita belum tahu persis apa penyebab korban tewas, masih kita dalami. Selain menunggu hasil visum, nanti kita juga akan meminta keterangan saksi-saksi termasuk dari keluarga korban, apakah si korban memiliki riwayat tentang kesehatannya, karena hasil pemeriksaan sementara tidak ditemukan bekas tanda penganiayaan ditubuh korban,"pungkas Kapolsek.(Utr)


Berita Lainnya

Index