Gemakusi Ajak Mahasiswa dan Masyarakat Awasi Pilkada Kuansing

Gemakusi Ajak Mahasiswa dan Masyarakat Awasi Pilkada Kuansing
ilustrasi. ( ktc )

JAKARTA - Gerakan Mahasiswa Kuantan Sengingi (Gemakusi) Jakarta mengajak seluruh mahasiswa dan masyarakat Kuansing untuk mengawasi pelaksanaan helat Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kuansing yang akan dilaksanakan Desember 2015. Dengan demikian akan terpilih yang memiliki dedikasi tinggi untuk daerah dan masyarakat.


Hal tersebut dikatakan Ketua Umum Gerakan Mahasiswa Kuantan Sengingi, Arif Cahyadi kepada wartawan, Kamis (26/2/2015). Ia mengatakan,dengan pelaksanaan Pilkada dipercepat sesuai revisi UU No 1 tahun 2015, tentang pemilihan Gubernur, Bupati dan Walikota secara serentak, akan memberi peluang bagi masyarakat Kuansing mencari sosok pemimpin baru yang diharapkan peduli terhadap ekonomi masyarakat.


''Dengan diadakannya pemilihan umum secara serentak di akhir tahun 2015, Gerakan Mahasiswa Kuantan Sengingi Jakarta (Gemakusi Jakarta) menghimbau dan mengajak kepada seluruh rekan-rekan mahasiswa Kuansing yang berdomisili di berbagai kota di Indonesia, yang tergabung dari berbagai organisasii dan juga keseluruh lapisan masyarakat Kuansing harus bisa bersinergi untuk mengawal Pemilukada demi terlaksananya Pilkada Jurdil yang menjunjung tinggi nilai nilai demokrasi,'' ujarnya.


Harapan kita, tambahnya, tentunya mendapatkan figur pemimpin yang mempunyai didikasi tinggi untuk mengatasi problem ekonomi masyarakat Kuansing sekarang dan akan datang.


''Sudah saatnya yang bakal calon pemimpin Kuansing kedepanya bisa mengatasi problema-problema tentang perekonomian masyarakat, karena maju dan berkembangnya suatu daerah itu sangat ditentukan oleh tingkat perekonomian masyarakatnya, apa gunanya mempunyai inpratruktur bagus tapi tingkat kemiskinan, penganguran, masih merajalela. Inilah yang harus diatasi oleh bakal calon pemimpin Kuansing nantinya, mencarikan solusi agar bisa memulihkan tingkat perekonomian masyarakat dan kesejahteraan masyarakat Kuansing kedepanya,'' ujarnya.


''Dan tentunya pemimpin baru harus bisa mewadahi untuk menciptakan kualitas SDM Kuansing yang berkualitas melalui pendidikan dan juga sosok pemimpin yang mempunyai loyalitas tinggi terhadap mahasiswa, karena figur seorang mahasiswa/pemuda sangatlah penting demi keberlangsungan regenerasi kepemimpin Kuansing nantinya,'pungkasnya.( isa )

Berita Lainnya

Index