Jelang Pemilu, Badan Kesbangpol Sosialisasi Pada Pemilih Pemula Kuansing

Jelang Pemilu, Badan Kesbangpol Sosialisasi Pada Pemilih Pemula Kuansing
ilustrasi. ( ktc )

TELUK KUANTAN - Menjelang Pemilu 9 April mendatang, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik ( Kesbangpol ) Kuansing terus berupaya meningkatkan partisipasi warga dalam menggunakan hak suaranya. Salah satu sasarannya para pemilih pemula yang cukup banyak.                      

Hal tersebut dikatakan Kaban Kesbangpol Kuansing, Pebrian Swanda, S.Hut kepada wartawan di Teluk Kuantan, Selasa ( 25/2/2014 ). " Pemilih pemula cukup banyak, mereka harus diberi pemahaman, baik kewajiban menggunakan hak suara sebagai warga negara maupun cara menggunakan hak suara,"ujar mantan Kadishut Kuansing itu.         
Untuk penggunaan hak suara ujarnya, sebagai pemilih pemula yang pertama kali ikut serta dalam ajang Pemilu mereka tentu saja belum begitu faham. Karena itu mereka harus diberi pemahaman yang baik soal ini. Maka selain teori juga akan diperlihatkan secara langsung kepada mereka, sehingga mereka menjadi faham dan tidak salah saat menggunakan hak pilihnya. 

Untuk sosialisasi pada pemilih pemula ini ujarnya, akan diundang lebih kurang 100 orang siswa yang dianggap sudah akan memiliki hak suara. Mereka nantinya akan menjadi pioner dalam menyampaikan hasil sosialisasi kepada  rekan-rekan mereka, baik hak dan kewajiban sebagai pemilih maupun teknik menggunakan hak suara.
" Kegiatan ini akan dilaksanakan pada tanggal 11 Februari  di balai adat Teluk Kuantan dan rencananya akan dibuka secara langsung oleh Bapak Bupati,"ujarnya.                          

Disamping kegiatan sosialisasi pada pemilih pemula ujarnya, tanggal 6 Februari juga akan dilaksanakan kegiatan penyuluhan antisipasi konflik pada kalangan masyarakat dalam menghadapi Pemilu 9 april. Melalui kegiatan berbagai kalangan yang diundang diharapkan memahami arti penting dalam menjaga situasi yang aman dan kondusif sebelum, selama dan sesudah Pemilu.Kegiatan ini akan dilaksanakan dii hotel Kuantan.        
Untuk memberikan pemahaman ujarnya, pada kegiatan sosialisasi pemilih pemula dihadirkan narasumber dari Kemendagri dan KPU. Sementara pada penyuluhan antisipasi konflik akan dihadirkan Kaban Kesbangpol Riau, Kaban Kesbangpol Kuansing, Kapolres dan Dandim Inhu.( isa )

Berita Lainnya

Index