Cagub HA Cari Dukungan ke Kandidat yang Kalah untuk Pilgubri Putaran Dua

Cagub HA Cari Dukungan ke Kandidat yang Kalah untuk Pilgubri Putaran Dua
Herman Abdullah - Agus Widayat. ( ktc )

PEKANBARU - Pasangan calon gubernur Herman Abdullah-Agus Widayat (HA) terus berusaha mendapatkan dukungan dari kandidat yang telah kalah, jelang putaran kedua pemungutan suara Pilkada Gubernur Riau pada 30 Oktober 2013.


Sekretaris Tim Koalisi HA, Muharnis, di Pekanbaru, Rabu, mengatakan pihaknya sudah secara intensif mendekati dua kandidat yang kalah, yakni pasangan Lukman Edy-Suryadi Khusaini dan Mambang Mit yang kini menjabat Wakil Gubernur Riau.


"LE (Lukman Edy) beberapa kali sudah bertemu terus, meski belum final karena ada sedikit perdebatan di tataran atas. Namun, secara akar rumput, nampak sudah akan beralih ke Pak Herman Abdullah," kata Muharnis kepada Antara sebagaimana dikutip GoRiau.com, Rabu (25/9/2013).


Sedangkan pendekatan dengan Mambang Mit, ia mengatakan kedua pihak sudah intensif melakukan pertemuan setelah pengumuman rapat pleno KPU Riau yang menyatakan Pilkada akan berlangsung dua putaran di Pekanbaru pada 15 Oktober lalu. "Dengan Pak Mambang Mit sudah beberapa kali pertemuan," ujarnya.


Dukungan dari kandidat yang maju pada putaran dua dinilainya cukup penting untuk mendapatkan dukungan suara yang lebih banyak di 12 kabupaten/kota di Riau. Secara spesifik, Muharnis mengatakan target utama suara lebih banyak bisa didapatkan di daerah kandidat lain, seperti di Kabupaten Indragiri Hilir yang merupakan basis dari Lukman Edy dan Kabupaten Rokan Hulu.


Mambang Mit sebelumnya maju di Pilkada Gubernur Riau sebagai calon wakil gubernur dari Jon Erizal. Pasangan Jon Erizal-Mambang Mit (JEMM) diusung oleh PAN dan PKS.


Meski begitu, Juru Bicara tim koalisi JEMM Fendri Jaswir menyatakan pihaknya belum memutuskan arah dukungan pada putara dua Pilgubri. Menanggapi informasi tentang dukungan Mambang Mit ke Cagub HA, ia mengatakan hal itu hanya manuver dari pribadi tertentu namun bukan keputusan tim koalisi. "Itu manuver sejumlah ketua DPD partai," ujarnya.


Pilkada Riau 2013 sebelumnya diikuti oleh lima kandidat pasangan cagub. Cagub HA pada pemungutan suara pertama mendapat 546.714 suara atau 23,00 persen. ( sumber : Antara/grc )

Berita Lainnya

Index