Septina Mengaku Sedih Puasa Ramadhan Pertama Tanpa Suami

Septina Mengaku Sedih Puasa Ramadhan Pertama Tanpa Suami
Septina Primawati. ( ktc )
JAKARTA - Jelang puasa Ramadhan tahun ini, istri gubernur Riau Septina Primawati mengaku sedih menjalankan ibadah puasa Ramadhan pertama tanpa kehadiran suami tercinta Gubernur Riau HM Rusli Zainal yang saat ini ditahan di Rutan KPK, Kuningan, Jakarta karena kasus suap PON dan izin kehutan di Riau.


''Pastinya sedih, campur aduklah semua, karena tak bisa puasa bersama. Kalau sebelumnya Bapak selalu puasa Ramadhan bersama-sama tapi sekarang tahun ini berbeda,'' sebut Septina Primawati, Senin (8/7/2013) seusai menjenguk suaminya di Rutan KPK, Kuningan, Jakarta.


Meskipun mengaku sedih, tapi Septina Primawati tak ingin larut dalam kesedihan yang mendalam dengan mencari pengobat hati. Diantaranya, menjalankan segala aktivitas sehari-hari sebagai istri gubernur dan ketua sejumlah persatuan dan organisasi di Riau.


''Biarpun merasa sedih, tapi saya harus mencari pengobat hati dengan sejumlah kegiatan-kegiatan pemerintahan daerah. Apalagi ini merupakan amanah dan pesan Beliau agar saya berkegiatan, menjalankan tugas dan berbakti kepada masyarakat,'' ujar Septina.


Istri pertama gubernur Riau ini mengatakan, dengan segala kegiatan dan aktivitas yang dia lalukan selama ini sedikit banyak bisa membatu dirinya dari kesedihan menghadapi musibah yang menimpa rumah tangganya.


''Dengan segala kegiatan dan aktivitas saya yang padat, sedikit banyak bisa membantu keluar dari kesedihan atas musibah yang menipa saya dan keluarga,'' ungkapnya disampingi Ibundanya.


Septina menyebutkan, sejak ditahan di Rutan KPK, M Rusli Zainal ibadahnnya lebih khusuk, mulai dari sholat berjamaah, mengaji dan ibadah lainya selalu terjaga dan rutin apalagi tambahnya, setiap pagi dan sore ada olahraga. ''Tentunya dengan semua inilah yang bisa menguatkan hati saya dalam menjalani semuanya tanpa Beliau,'' aku Septina. ( goriau.com)

 

Berita Lainnya

Index