Duh, Orang Berbadan Gemuk Rentan Penurunan Fungsi Otak

Duh, Orang Berbadan Gemuk Rentan Penurunan Fungsi Otak
orang berbadan gemuk. ( google/okezeone.com/ktc )

BANYAK efek buruk yang dialami seorang berbadan gemuk. Salah satunya ialah penurunan fungsi otak.

Adapun hal ini berdasarkan hasil penelitian yang dipublikasikan Journal Stroke. Dijelaskan bahwa orang dewasa berbadan gemuk dan berumur 35 tahun ke atas rentan terhadap penurunan fungsi otak. Kondisi ini sendiri bisa terjadi merupakan akibat dari faktor risiko kardiovaskuler.  
“ Alasan penurunan fungsi otak itu bisa dialami kalangan muda ialah karena efek dari faktor risiko kelompok usia 35 tahun sudah tinggi. Kemudian, diperparah pelaku itu sendiri tidak menyadari faktor yang memperbesar risiko itu, yaitu salah satunya yaitu memiliki berat badan berlebih,” tutur Dr Hanneke Joosten penulis penelitian tersebut sekaligus ahli nefrologi di University Medical Center di Groningen, Belanda. Demikian seperti dilansir Fox News.
 
Penelitian ini sendiri meneliti 3778 orang antara orang yang berumur 35 sampai 82 tahun, dengan tujuan mengukur seberapa rentan orang berbadan gemuk terhadap penyakit jantung ataupun stroke. Peneliti, kemudian membandingkan data tersebut dengan nilai pasien pada tes yang dirancang untuk mengukur fungsi kognitifnya.
 
Lebih dalam lagi, tes fungsi kognitif menilai berbagai kemampuan seperti inisiatif, perencanaan, penalaran dan kemampuan untuk beralih tugas ke yang lain.
 
Kemudian, dari hasil penelitian itu ditemukan bahwa orang-orang yang 50 persen berada pada risiko tertinggi penyakit jantung mengalami penurunan fungsi otak yang signifikan. Dibandingkan responden yang berisiko rendah terhadap penyakit jantung. ( fox.news/dtc/ktc )

Berita Lainnya

Index