Dipenghujung Masa Bakti, Mursini Resmikan Gedung Perpusda Dan Hadiri Apel Bersama

Dipenghujung Masa Bakti, Mursini Resmikan Gedung Perpusda Dan Hadiri Apel Bersama
Mursini berfose usai peresmian gedung Perpusda

TELUK KUANTAN - Dipenghujung masa bakti sebagai pemimpin Kuansing periode 2016-2021, Senin (31/5/2021) Bupati Mursini menghadiri dua agenda.

Senin pagi Mursini menjadi Inspektur pada apel dilapangan upacara kompleks Pemda Kuansing.

Upacara dengan tajuk apel bersama dalam rangka akhir masa jabatan Bupati Kuantan Singingi periode 2016 – 2021 dihadiri jajaran Forkompimda, Plh Sekda, Asisten, Staf Ahli, kepala OPD dan undangan lainnya.

Saat itu Mursini menyampaikan ucapan terimakasih kepada masyarakat yang telah memberi amanah kepadanya untuk memimpin Kuansing.

Dirinya juga menyampaikan permohonan maaf jika terdapat kekurangan dan kesalahan selama memimpin Kuansing.

Dalam kesempatan itu Mursini menyampaikan selamat kepada Bupati dan Wabup terpillih yang akan memimpin Kuansing kedepan serta diharap dapat mengemban amanah demi kemaslahatan masyarakat Kuansing.

Usai apel bersama, Bupati Mursini selanjutnya menghadiri peresmian gedung Perpustakaan Daerah ( Perpusda ).

Selain meresmikan pemakaian gedung Perpusda yang ditandai penandatangan prasasti, Mursini dan undangan yang hadir juga berkeliling gedung empat lantai ini untuk melihat sarana dan prasarana yang ada.

Dalam sambutannya Mursini mengharapkan keberadaan gedung Perpusda dapat mencetak generasi- generasi ilmuan, agamis dan berpendidikan dimasa yang akan datang. ( rls )

Berita Lainnya

Index