Jalan Jake-Mudik Ulo Rusak, Jarak Tempuh Warga Bertambah Puluhan Kilometer

Jalan Jake-Mudik Ulo Rusak, Jarak Tempuh Warga Bertambah Puluhan Kilometer
Anggota DPRD Kuansing, Andi Manzauri. ( ktc )

TELUK KUANTAN – Sejumlah titik di ruas jalan Jake menuju desa Mudik Ulo, Kecamatan Hulu Kuantan saat ini kondisinya rusak parah, seingga warga yang seharusnya menggunakan akses jalan tersebut untuk menuju kota Teluk Kuantan harus memutar lewat jalan Lubuk Ambacang yang jaraknya lebih jauh. Rusaknya ruas jalan ini sudah terjadi sejak beberapa bulan lalu.

Warga Desa Mudik Ulo, Kecamatan Hulu Kuantan, Kuansing mengeluh. Pasalnya sejak beberapan bulan belakangan ini akses jalan dari Desa Mudik Ulo menuju Telukkuantan lewat Desa Desa Jake, Kecamatan Kuantan Tengah, terputus karena badan jalan rusak di sejumlah titik.
"Sejak jalan ini mengalami kerusakan, warga Desa Mudik Ulo terpaksa harus mengambil rute jauh untuk bepergian kota Telukkuantan.  Kalau mau ke Telukkuantan kini tidak bisa lewat Desa Jake. Kami kini terpaksa lewat Lubukambacang. Jarak tempuhnya berbeda sangat jauh,” kata Bujang salah seorang warga Mudik Ulo kepada wartawan, Senin (13/6/2016) di Teluk Kuantan.
Bujang menyebutkan kerusakan itu terjadi di sejumlah titik. Sedikitnya ada tujuh titik kerusakan yang tidak bisa dilewati mobil kecil seperti mobil roda empat. Sedihnya kata Bujang, sejauh ini belum ada upaya perbaikan yang dilakukan Pemkab Kuansing. Padahal katanya akses jalan ini sangat dibutuhkan warga untuk bepergian ke luar desa selama Ramadhan dan Lebaran nanti.
Ditempat yang sama, anggota DPRD Kuansing asal Desa Mudik Ulo, Andi Manzauri ketika dikonfirmasi juga membenarkan adanya kerusakan jalan tersebut. Andi juga berharap Pemkab Kuansing melakukan upaya perbaikan sekalipun  upaya itu sebatas perbaikan badan jalan agar bisa dilewati kendaraan roda empat saja.
“ Kasihan kalau warga datang dari Pekanbaru atau dari Telukkuantan malam hari terpaksa berputar jauh ke Lubuk Ambacang. Jaraknya jauh sekali mencapai 50 kilometer. Padahal lewat Desa jake hanya 13 kilometer,” kata Andi.
Saat ditanya kenapa ruas jalan itu belum juga dilakukan perbaikan, sementara anggarannya sudah dialokasikan dalam APBD  2016. Menjawab ini Andi mengatakan kotraktor pelaksana tampaknya ragu-ragu melaksanakan pekerjaan karena Kuansing baru saja pergantian kepala daerah. Akhirnya badan jalan yang rusak di Mudik Ulo t6idfak dilakukan perbaikan. ( utr )

Berita Lainnya

Index