Habibie Harap Pemilik Media Beri Porsi Sama ke Semua Caleg

Habibie Harap Pemilik Media Beri Porsi Sama ke Semua Caleg
fhoto : detik.com

BANDUNG  - Mantan Presiden BJ Habibie menyatakan jika para caleg yang akan maju dalam pemilu 2014 selayaknya mendapatkan jatah yang sama untuk melakukan sosialisasi dirinya pada masyarakat. Jangan sampai hanya caleg yang punya jaringan media saja yang dikenal oleh masyarakat.

Hal itu diungkapkan Habibie usai mengikuti acara peringatan 25 Tahun Rumah Sakit Khusus Ginjal (RSKG) Ny RA Habibie di Jalan Tubagus Ismail, Bandung, Minggu (25/8/2013).

"Mereka (caleg) yang sudah memenuhi syarat harusnya diberi slot di tiap radio dan TV yang dibiayai pemerintah. Dia dipersilakan menjelaskan pada rakyat untuk programnya. Kalau dimonopoli, kasihan," ujar Habibie.

Karena ia melihat saat ini ada caleg-caleg maju yang punya peluang untuk tampil lebih banyak, namun ada juga yang tidak punya celah untuk memperkenalkan diri.

"Kan ada yang memiliki jaringan radio dan TV. Saya tidak mau bedakan itu partai besar dan kecil. Sama saja. Nanti rakyat yang menentukan," katanya.( sumber : detik.com )

Berita Lainnya

Index