Pabrik Kelapa Sawit Milik Putra Daerah Asal Pangean Segera Berdiri

Pabrik Kelapa Sawit Milik Putra Daerah Asal Pangean Segera Berdiri
Salah satu pabrik kelapa sawit. ( ktc )


TELUK KUANTAN - Kepala Dinas Perkebunan Kuantan Singingi, H Wariman DW SP menyampaikan, bahwa Pabrik Kelapa Sawit (PKS) yang baru akan dibangun di wilayah Kecamatan Pangean, dalam waktu dekat ini.

Yang menggembirakan ujarnya, PKS ini dibangun  putra daerah asli Kuantan Singingi yang berasal dari Pangean, Apisman. Sesuai rencana, PKS yang berkapasitas 45 ton per jam tersebut akan dibangun di Dusun Air Hitam, Desa Sungai Langsat, Kecamatan Pangean.

"Ini sedang proses, dalam waktu dekat sudah mulai dibangun PKS di Pangean," kata Wariman saat berbincang-bincang dengan wartawan di Teluk Kuantan, Kamis (24/4/2014).

Kepastian akan berdirinya PKS di wilayah Pangean, kata Wariman, setelah adanya pihak yang tengah mengurus perizinannya. Disamping itu, lahan seluas 34 hektar di wilayah tersebut juga sudah dibebaskan dan dibersihkan.

"Kalau lahan sudah tidak ada masalah, ada 34 hektar yang disiapkan untuk membangun PKS tersbeut, sekarang sedang dalam kepengurusan perizinan lainnya," jelas Wariman lagi.

Pemkab Kuansing, kata Wariman sangat mendukung apabila ada putra daerah asli Kuansing yang berinvestasi di daerah ini. Hal inilah yang diharapkan Wariman, sehingga masyarakat dan daerah terbantu. "Kita mendukung berdirinya PKS ini," katanya.

Sejauh mana proses pembangunan PKS tersebut, saat ini tengah mencari konsultan untuk membangun PKS di lahan 34 hektar. "Sudah ada beberapa konsultan yang mengajukan penarawan, tinggal menunggu mana yang terbaik," ujarnya.

Dengan berdirinya PKS di Pangean, diakui Wariman akan sangat membantu meningkatkan perekonomian masyarakat setempat. Dengan melihat potensi perkebunan sawit yang ada, menurutnya, Kuansing maish kekurangan PKS. Ke depan, jika ada yang ingin menanamkan investasinya di Kuansing, pihaknya memperbolehkan. "Kita masih kekurangan PKS," akunya.( yus)

Berita Lainnya

Index