Ada Mukjizat yang Dirasakan Ahmad Dhani di Kecelakaan Dul

Ada Mukjizat yang Dirasakan Ahmad Dhani di Kecelakaan Dul
Ahmad Dhani. ( fhoto : detik.com )

JAKARTA - Di balik musibah kecelakaan yang dialami Dul, Ahmad Dhani merasa bersyukur sang putra masih selamat dari maut. Dhani pun merasa selamatnya Dul merupakan mukjizat.

"Saya rasa ini mukjizat ketika Dul masih selamat," ungkap Dhani di RSPI, Jakarta Selatan, Sabtu (14/9/2013) malam.



Melihat banyaknya korban tewas dalam kecelakaan, Dhani mengaku sangat prihatin. Seperti korban Robby yang kemarin baru saja menghembuskan napas terakhirnya di RS Meilia Cibubur.

"Tetapi seluruh keluarga korban ikhlas kejadian sebagai musibah, seluruh korban yang meninggal 6 keluarga korban sudah menjenguk Dul dan mendoakan kesembuhan untuk Dul, bukankah itu patut dijadikan momen di mana akhlak budi pekerti dari keluarga korban patut ditiru," papar Dhani.

Dhani juga berucap dirinya bisa memaklumi adanya orang yang menghujat putra ketiganya dalam musibah ini. Namun melihat keluarga korban justru banyak yang justru lebih ikhlas dan mendoakan Dul, ia mencoba lebih bijak.

"Kita tidak bisa memungkiri beberapa orang mencaci atau memaki Dul dan padahal mereka tidak kehilangan sementara keluarga korban yang kehilangan datang ke rumah sakit bukan hanya menyatakan musibah tetapi ada yang menangis mendoakan Dul."

"Ini pesan moral yang mulia, dan harap ini bisa dijadikan suri tauladan untuk kita semua, bahwa kekuatan memaafkan lebih mulia dari caci maki," lanjutnya.

Dhani berulang kali juga menegaskan akan menjamin anggota keluarga korban hingga masalah pendidikan. Bos Republik Cinta Manajemen itu juga menegaskan akan membuatkan yayasan untuk para anak-anak korban tewas di kecelakaan Dul.

"Kita akan bentuk dan akan segera rilis kita akan jumpa pers, tentang terbentuknya yayasan bernama AQJ, selama ini masih yatim piatu, ya awal kita mengurusi korban dari kecelakaannya, semaga bisa didukung masyarakat untuk yang lebih besar lagi," ucap Dhani.

Dhani sejauh ini memang selalu menekankan dirinya siap menjadi ayah asuh bagi anak-anak korban tewas. Ia juga siap menjamin masalah pendidikan hingga ke jenjang S3 bagi mereka.( sumber : detik.com )


Berita Lainnya

Index