PEKANBARU - Menara Bank Riau Kepri yang berdiri megah di Jalan Sudirman, Pekanbaru, tepat di depan Mapolda Riau, bikin heran semua orang. Pasalnya, gedung megah itu sudah lama berdiri, namun hingga kini, tak juga ditempati. Tak heran banyak warga bertanya-tanya, termasuk dengan anggota DPRD Riau, ada apa dengan Menara Bank Riau Kepri?


''Kami saat ini juga merasa heran. Kenapa hingga kini Menara Bank Riau Kepri itu tak kunjung ditempati. Padahal kalau dilihat dari kondisi bangunannya, seperti sudah siap. Bahkan sekarang tak terlihat aktifitas pekerja disana,'' ujar anggota Komisi B DPRD Riau, Nurzaman, Senin (10/6/2013).


Menurut cerita Nurzaman, menara mulai dibangun Juli 2010 dengan anggaran sekitar Rp250 miliar. Seluruh dananya berasal dari anggaran badan usaha milik daerah (BUMD) Bank Riau Kepri. Meski begitu, tambahnya, agar anggaran tak sia-sia, pemerintah provinsi harus segera meminta manajemen Bank Riau Kepri untuk pindah.


Keheranan senada juga diungkapkan anggota Komisi B DPRD Riau Hikmani. Hikmani juga mempertanyakan tidak berfungsinya Menara Bank Riau Kepri tersebut. ''Saya dengar sudah ada yang rusak karena tak juga ditempati, tapi itu hanya informasi, saya sendiri belum melihat langsung,'' ujarnya.


Politisi PAN mengatakan, pihaknya mendapat kabar kalau kendala belum dimanfaatkannya menara itu karena belum diserahterimakan. ''Apapun masalah teknisnya, kita berharap gedung itu segera difungsikan, jangan sampai lapuk duluan,'' harapnya. ( grc/ktc ))