Putra Kuansing Terpilih Jadi Anggota KPU Provinsi Riau

Putra Kuansing Terpilih Jadi Anggota KPU Provinsi Riau
Firdaus Oemar

TELUK KUANTAN - Putera asal kabupaten Kuantan Singingi ( Kuansing ) kembali terpilih menjadi anggota komisi pemilihan umum ( KPU) Provinsi Riau untuk lima tahun kedepan.

Firdaus Oemar yang sekarang masih menjabat sebagai ketua KPU Kuansing mengikuti jejak putra Kuansing lainnya yang pernah menjadi anggota KPU Riau masing-masing almarhum Dr Sofyan Samad, MA dan almarhum Drs Alwis. M.Si.

Dari hasil pengumuman seleksi yang dilansir laman web.kpu.ri, Jumat dini hari  pria yang telah tiga periode menjadi ketua KPU Kuansing itu berada diperingkat kedua dibawah Ilham Yasir. Sedangkan posisi ketiga Abdul Rahman, keempat Nugroho Noto Susanto dan Joni Suhaidi.

Sedangkan posisi keenam hingga ketujuh yang merupakan posisi cadangan antara lain Khery Sudeska, Yasrif Yakub Tambusai, Saut Maruli Tua Manik, H T Edy Sabli dan Alnofrizal.

" Alhamdulillah,"kata Firdaus saat dihubungi, Jumat ( 1/2/2019).

Firdaus belum dapat berkomentar lebih banyak dan menunggu tahapan selanjutnya.

" Tunggu sampai tahapan selanjutnya ( pelantikan-red), dan terimakasih juga atas doa dan dukungan masyarakat Kuansing,"cetus pria asal Kenegerian Teluk Kuantan itu.

Sementara itu Juprison salah seorang warga Kuansing berharap Firdaus tidak hanya terpilih menjadi anggota KPU Riau namun diharapkan kelak menjadi ketua KPU Riau.

" Sebab pengalaman beliau dalam masalah penyelenggaran Pemilu tidak diragukan lagi,"ujarnya.

" Mudah-.mudahan bang Firdaus dapat mengikuti jejak almarhum Pak Sofyan Samad anak jati Kuansing yang pernah juga menjadi ketua KPU Riau dan ini akan membanggakan Kita,"katanya mengakhiri. ( isa )

Berita Lainnya

Index