Merugi Pedagang Mohon Diberi Dispensasi Buka Lapak Sehari Pasca Pacu Jalur

Merugi Pedagang Mohon Diberi Dispensasi Buka Lapak Sehari Pasca Pacu Jalur
pedagang pacu jalur yang masih buka

TELUK KUANTAN - Sehari pasca pacu jalur tradisional 2018 usai, pada hari Minggu ( 2/9/2018)  pedagang lapak dan musiman yang berdatangan ke kota Teluk Kuantan guna mengais rezeki masih masih terlihat buka.

Mereka yang masih bertahan terlihat masih menunggu pembeli disekitaran eks bangunan Ruko pasar yang telah dibongkar disebelah taman jalur kota Teluk Kuantan.

Hingga Minggu sore mereka tampak masih membuka lapak dagangan mereka  dan berharap ada pembeli yang datang membeli dagangan mereka.

Kawasan ini dikenal sebagai kawasan yang tinggi harga lapaknya karena cukup strategis. Pedagang yang berjualan disini membayar lebih mahal dibandingkan kawasan lain.

Karena kawasan ini dekat dengan arena tepian Narosa dan konsentrasi massa.

" Mereka memang memohon diberi tenggat waktu sehari pasca pacu membongkar lapak. Mereka mengaku belum jual beli,"ujar Kepala Seksi Pertamanan Dinas Lingkungan Hidup Kuansing, Beni Miprasadi, Minggu siang.

Tadinya kata Beni kawasan tersebut akan dibebaskan untuk membersihkan sampah dan kotoran pasca pacu. Namun karena mereka meminta maka  pembersihan diundur.

" Mereka mohon dan minta pertimbangan sampai Minggu sore, malam mereka sudah membongkar,"tutup Beni. ( isa )

Berita Lainnya

Index