Dinilai Ideal Pimpin Riau, Tokoh Masyarakat Kuansing Ini Bertekad Datangkan Syamsuar- Edi Natar

 Dinilai Ideal Pimpin Riau, Tokoh Masyarakat Kuansing Ini Bertekad Datangkan Syamsuar- Edi Natar
Syamsuar saat menyapa anak pacuan jalur. riaukepri.com

TELUK KUANTAN –Antusias masyarakat mendukung pasangan Syamsuar – Edi Natar semakin menggema. Dengan merogoh kocek sendiri salah seorang tokoh masyarakat Kuansing , Rustam Efendi bertekad mendatangkan duet ini guna bersilahturahmi dengan masyarakat.

“ Saya lagi mencari waktu yang tepat untuk mengundang pak Syamsuar dan Edi Natar bersilahturahmi dengan warga Kuansing. Mudah-mudahan terwujud dalam waktu dekat”ujar anggota DPRD Kuansing ini, Minggu ( 28/1/2018 ) dengan antusias.

Berbekal pengalaman Syamsuar sebagai Bupati dua periode dan Edi Natar sebagai Danrem, mereke berdua dinilainya akan mampu membuat Riau lebih baik kedepannya.

“ Secara umum jika mereka terpilih tentu terjadi peningkatan dan kemajuan diberbagai bidang, baik kesejahteraan warga, ekonomi, budaya, kesehatan, pendidikan dan insfrastruktur serta yang lainnya,”ujarnya.

Untuk Kuansing sendiri katanya, jika kelak mereka menjadi pemimpin Riau dapat membenahi kawasan water front city Tepian Narosa Teluk Kuantan. Apalagi Syamsuar dinilainya berpengalaman menata kawasan water front city di Siak sehingga menjadi salah satu daerah wisata maju di Riau saat ini.

“ Kuansing punya kawasan Tepian Narosa namun kawasan itu belum menjadi kawasan water front city yang baik sampai sekarang. Padahal ini icon dan kebanggaan masyarakat Kuansing, berbekal pengalaman pakSyamsuar jika diberi amanah nantinya dapat mewujudkan water front city tepian Narosa Teluk Kuantan,”tandasnya.

“ Kalau ini terwujud akan menjadi salah satu destinasi wisata andalan di Kuansing khususnya di Teluk Kuantan sehingga memberi dampak ekonomi bagi masyarakat, sudah beberapa Gubri tidak juga terwujud,”ujarnya.

Saat ini ujarnya dalam memilih pemimpin Riau sudah saatnya melihat  prestasi kerjanya memajukan daerah dan terobosan yang telah dilakukannya. Kalau mengandalkan dan mengharapkan materi dan bantuan semata dengan kondisi keuangan sekarang sungguh sulit dan tidak akan mampu dilakukan calon-calon.

“ Pak Syamsuar berprestasi dan selama ini bersih dan jarang  terkait dengan isu KKN serta berpengalaman dalam pemerintahan,”ujarnya

Disamping itu katanya Syamsuar sendiri cukup dekat dengan masyarakat Kuansing. Ia beberapa kali ke Kuansing bahkan telah menyaksikan pacu jalur.

Begitu juga selaku Bupati Siak, katanya Syamsuar selama ini sangat peduli dan menghadiri kegiatan-kegiatan yang ditaja Ikatan Keluagra Kuantan Singingi ( IKKS ) baik yang di Perawang maupun di Siak. ( isa )

 

Berita Lainnya

Index