Tinjau Pos Pam, Kapolda Minta Petugas Layani Pemudik dengan Baik

Tinjau Pos Pam, Kapolda Minta Petugas Layani Pemudik dengan Baik
Kapolda Riau saat meninjau Pos Pam di tugu Carano. ( rls )
TELUK KUANTAN - Selain menggelar safari ramadhan, selama di Kuansing, Kapolda Riau, Irjen ( Pol ) Drs Zulkarnain Adi Negara juga mengecek kesiapan petugas di Pos Pam lebaran. Orang nomor satu di Polda Riau ini meninjau tiga Pos Pam lebaran, Kamis ( 22/6/2017) 

Kepada petugas di Pos Pam lebaran itu, Jenderal Polisi bintang dua ini minta  mereka melayani masyarakat yang mudik lebaran di tahun 2017 ini dengan baik. Kapolda juga minta mereka menjaga kebersamaan dengan lintas sektoral agar tugas mengamankan arus mudik dan arus balik serta lebaran  berjalan aman dan lancar.

" Ini tugas mulia agar pemudik dapat selamat sampai tujuan dan perayaan Idul Fitri  berlangsung aman dan lancar,"tukas Kapolda.

Adapun Pos Pam lebaran yang ditinjau Kapolda masing-masing Pos Pam Desa Kasang Kecamatan  Kuantan Mudik. Pos Pam ini berasa diruas jalan nasional yang menghubungkan Riau - Sumbar dan Jambi serta jalur lintas Tengah Sumatera.

Kemudian  Pos Pam Tugu Cerano Teluk Kuantan Kecamatan Kuantan Tengah dan  Pos Pam Desa Tanjung Pauh Kecamatan Singingi Hilir. Kedua Pos Pam ini berada dijalur mudik yang menghubungkan Kuansing dengan kabupaten Kampar dan kota Pekanbaru serta berada dijalur lintas tengah Sumatera.

Dalam peninjauan ini Kapolda didampingi Dirlantas Polda Riau, Kombes Pol Tulus  Ikhlas Pamuji,  Kapolres kuansing, AKBP Dasuki Herlambang, Kasat PJR Polda Riau, AKBP Mustafha, Asisten II Setda kuansing Ir Indra Suandi, Plt. Kadis Perhubungan Drs Sukardi. SE dan  Kabag Humas dam Protokoler Setda Kuansing,  Drs Muradi. ( mad/rls )

Berita Lainnya

Index