12 Remaja Kuansing Daftar Jadi Calon Taruna Akpol

12 Remaja Kuansing Daftar Jadi Calon Taruna Akpol
Verifikasi calon anggota Polri di Kuansing. ( rlshmspolresks)
TELUK KUANTAN - Hingga masa pendaftaran penerimaan anggota Polri berakhir, 12 remaja Kuantan Singingi ( Kuansing), Riau, mendaftar menjadi calon taruna Akademi Kepolisian ( Akpol ).

12 calon taruna Akpol tersebut, Minggu ( 16/4/2017) mengikuti verifikasi di aula Satlantas Polres Kuansing. Verifikasi dipimpin langsung Kapolres Kuansing, AKBP Dasuki Herlambang dan Kabag Sumda dan perwira Polres Kuansing lainnya.

Menurut Kapolres 12 calon taruna Akpol yang mendaftar tersebut seluruhnya laki-laki. Disamping calon taruns Akpol juga diterima calon bintara dan tantama Polri

Untuk calon Tantama ungkapnya terdiri dari dua kategori. Calon bintara umum diminati 173 laki-laki dan wanita 21 orang. Untuk kategori calon bintara teknologi informaso diikuti 20 orang laki-laki dan 11 wanita.

" Untuk calon tamtama diikuti 13 orang pria. Total pendaftar untuk calon taruna, bintara dan tamtama sebanyak 250 orang,"ujar Kapolres.

Menurut Kapolres semua calon anggota Polri yg sudah mendaftar di panitia penerimaan Polri di Polres Kuansing yang telah lulus verifikasi dan berhak untuk mengikuti test seleksi berikutnya di panitia daerah Polda Riai. ( utr/rls)

Berita Lainnya

Index