Wabup Halim : Perusahaan Harus Ikut Peduli Pacu Jalur Tapi Panpel Harus Transparan

Wabup Halim : Perusahaan Harus Ikut Peduli Pacu Jalur Tapi Panpel Harus Transparan
Wabup H Halim saat membuka rapat persiapan pacu jalur event nasional. ( ktc )

TELUK KUANTAN - Perusahaan yang ada di Kuansing, seluruhnya harus ikut peduli dan berpartisipasi dalam menyukseskan event Pacu Jalur Nasional yang akan berlangsung 25 hingga 28 Agustus mendatang di Tepian Narosa Teluk Kuantan.

Hal itu di tegaskan Wakil Bupati Kuansing, H. Halim saat memimpin Rapat terbatas Panitia pacu jalur tahun 2016 di ruang multimedia kantor Bupati Kuansing Selasa ( 26/7/2016 ) siang. Dikatakan Halim, sebagai mantan pengusaha dirinya tahu persis bagaimana kinerja menajemen perusahaan.

Karena itu, diri nya minta Panitia Pacu Jalur tahun ini menyampaikan proposal kepada seluruh perusahaan untuk ikut berpartisipasi  .

“ Apalagi Pacu Jalur merupakan tradisi masyarakat Kuansing, perusahaan itu berusaha di Kuansing. Jadi sudah sangat pantas jika perusahaan itu membantu dalam pelaksanaan pacu jalur. jangan hanya di bebankan pada ABPD saja, tegas Halim.

Meski demikian, Halim mengancam akan memberikan sanski tegas kepada petugas yang nantinya berani menyelewengkan anggaran yang telah disumbangkan oleh perusahaan tersebut.

“ Banyak perusahaan besar, seperti PT, Duta Palma, PT. TBS, PT. RAPP dan perusahaan lainnya yang tersebar di seluruh KUansing. Agar di data dan didatangi secara baik baik untuk ikut berpartisipasi, ini untuk membesarkan Kuansing, Panpel harus transparan,”tambah Halim.

Hal senada di sampaikan Sekda,Drs.H MUharman yang menyebutkan, Pacu Jalur tahun ini harus lebih meriah dari tahun sebelumnya. Peran semua pihak , termasuk perusahaan harus jelas dan tampak. KIta tidak minta uang, tapi apa bentuk partsisipasi mereka terhadap pacu jalur ini, tegas Muharman.

" Saya yakin, di bawak komando Bupati H MUrsini dan Wakil Bupati, H Halim, Pacu jalur tahun ini akan makin semarak lagi, "ujarnya.

Sementara kadis Budparpora Kuansing, Marwan,Spd,MM menjelaskan jika Pacu Jalur tahun ini di jadwalkan akan di buka oleh Mentri Pariwisata. “ Surat nya sedang Kita sampaikan melalui Gubernur Riau. Hal itu pun sudah di pertegas oleh Gubernur saat menghadiri suatu acara di Teluk Kuantan baru baru ini, “ujar Marwan. ( isa )

Berita Lainnya

Index