Kuansing Kenalkan Produk Unggulan di MTQ Riau XXXI Bengkalis

Kuansing Kenalkan Produk Unggulan di MTQ Riau XXXI Bengkalis
Stand Kuansing di Arena MT Riau XXXI di Bengkalis. ( yus )

TELUK KUANTAN - Sempena helat pelaksanaan MTQ Riau XXXI di Kota Bengkalis, Kabupaten Kuansing juga memanfaatkannya untuk memperkenalkan produksi hasil alam dan potensi lain yang ada di Kuansing dengan mendirikan bazar di arena MTQ XXXI Provinsi Riau di kawasan pelabuhan internasional Bandar Seri Laksamana.
Stand yang didirikan tersebut memperkenalkan produksi hasil alam yang ada di Kuansing seperti perkebunan, kehutanan, pertambangan. Selain itu juga memamerkan aneka kebudayaan dan kesenian yang seperti miniatur pacu jalur yang sangat terkenal tersebut.
Dalam stand tersebut juga diperkenalkan aneka kerajinan hasil dan produk makanan dan minuman unggulan dari Kuansing seperti gelamai, bajik dopuar, kerupuk sagu, batik Kuansing, dan tak ketinggalan madu Kuansing yang banyak disukai masyarakat tersebut.
Kehadiran stand Kuansing juga menarik minat warga dan penonton yang datang di lokasi. Mereka melihat dari dekat produk-produk yang di pamerkan dan bertanya soal produk unggulan Kuansing yang dipamerkan saat itu.
" Kita ingin tahu saja apa-apa yang dipamerkan di stand Kuansing, masing-masing kan berbeda, karena masing-masing kabupaten memiliki ciri khas tersendiri,"ujar Zulkarnaen warga Bengkalis.
Apalagi ujarnya, kesempatan seperti sangat jarang terjadi, dan hanya bisa ditemukan jika ada perhelatan-perhelatan besar seperti pelaksanaan MTQ. " Karena jarang karena itu Kita lihat semua stand termasuk Kuansing,"ujarnya.
Stand Kuansing yang didirikan Pemkab Kuansing tersebut dikelola oleh Badan Lingkungan Hidup Promosi dan Investasi (  BLHPI  ) Kuansing. Sekretaris BLHPI Kuansing, Drs Fahrizal Syafda, M.Si, Rabu ( 12/12 ) siang menyatakan, menyatakan, keikutsertaan mendirikan bazar rutin dilakukan BLHPI bekerjasama dengan instansi terkait lainnya seperti Dinas Koperasi Industri dan Perdagangan Kuansing.
" Kalau yang dipamerkan seperti biasa, hasil alam, hasil kerajinan dari Dekranasda Kuansing, pertanian, perkebunan dan produk UKM dari dinas Koperasi Industri dan Perdagangan Kuansing,"ujarnya.
Stand Kuansing tersebut ujarnya, akan didirikan selama pelaksanaan MTQ Riau XXXI berlangsung di Bengkalis. " Rencananya akan ditutup sempena acara penutupan MTQ Riau nantinya,"ujar Fharizal. ( yus/pen/isa )

Berita Lainnya

Index