Berkat Sinyal Hp, Pelajar Rohil yang Hilang Ditemukan di Kuansing

Berkat Sinyal Hp, Pelajar Rohil yang Hilang Ditemukan di Kuansing
Fhoto : goriau.com

 

BAGANSIAPIAPI  - Polisi akhirnya menemukan AM (15), seorang pelajar anak dari AA yang bekerja sebagai petani warga Sungai Pinang Kecamatan Pujud Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), Riau. Ia dilaporkan hilang pada Kamis (22/10/2015) lalu.


Kepada polisi, AA menjelaskan, AM meninggalkan rumah Minggu (18/10/2015) lalu sekitar jam 10.00 WIB dengan membawa sepeda motor Honda Supra X 125 BK 4383 WA. Berselang beberapa hari, AM tak kunjung pulang.


Khawatir dengan nasib anaknya, AA melaporkan kehilangan anak kepada polisi.


Mendapat laporan ini, Tim Opsnal Polsek Pujud lalu melakukan penyelidikan dan pengumpulan informasi, penyelidikan juga dilakukan terhadap sinyal Hp milik AM. Dari sinyal Hp diketahui posisi terakhir keberadaan AM di Kelurahan Sungai Bawang Kecamatan Singingi Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing).


Mengetahui keberadaan AM, Tim Opsnal Polsek Pujud akhirnya menemukan AM pada Jumat (30/10/2015) pukul 16.00 WIB di sebuah rumah makan di Kelurahan Sungai Bawang, Kuansing.


Namun, polisi tidak menemukan Hp dan sepeda motor milik AM. Ia menyatakan sepeda motornya dibawa kabur oleh pacarnya bernama AF.


Kapolres Rohil AKBP Subiantoro SH SIK, melalui Kapolsek Pujud AKP Sofyan kepada GoRiau.com, Selasa (3/11/2015), membenarkan bahwa saat ini AM sudah diserahkan kembali kepada orang tuanya.


Sedangkan AF yang telah membawa HP dan sepeda motor BM 4383 WA milik AM, saat ini sedang dalam pencarian Tim Opsnal Polsek Pujud.


AA mengucapkan banyak terima kasih, atas usaha dan kerja keras Tim Opsnal Polsek Pujud Polres Rohil hingga anaknya AM dapat ditemukan. Ia berharap AF segera mengembalikan sepeda motor dan Hp anaknya.(amr)

 

Berita Lainnya

Index