Ratusan Team Pemenangan Kuantan Mudik Siap Menangkan MM

Ratusan Team Pemenangan Kuantan Mudik Siap Menangkan MM
Pasangan MM saat kampanye di desa Seberang Pantai kecamatan Kuantan Mudik. ( ktc )

TELUK KUANTAN -Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati nomor urut tiga (3) Mardjan-Muslim yang biasa dipanggil MM. Melaksanakan Kampanye Dialogis sekaligus dengan Pengukuhan Tim Relawan MM.

Acara tersebut dilaksanakan di desa Seberang Pantai, Kecamatan Kuantan Mudik, Rabu (7/10/2015) kemaren. Hadir pada acara tersebut Tokmas berbagai Kecamatan, seperti Tamsir Ali, H Khairun, Gamal Harsum, Yusuf, ketua tim Pemenangan Afri SP, ketua partai pengusung dan beberapa anggota DPRD kuansing.
Dalam sambutannya Gamal Harsum, kepada Tim Relawan yang dikukuhkan ini, hendaknya mendukung Sepenuhnya Pasangan MM, jangan setengah-setengah. " Serta ia berharap kepada seluruh masyarakat kuantan mudik agar tetap menjaga hubungan silaturahmi meskipun kita berbeda dalam pilihan," ujarnya
Hal senada juga yang disampaikan Tokmas Bachri, dikatakannya bahwa kami ninik mamak Kuantan Mudik memberikan dukungan penuh kepada Pasanagan MM. Karna kami sangat yakin meraka ini pemimpin yang memiliki Visi dan Misi Yang benar-benar langsung menyentuh masyarakat.
Disamping itu, ketua Tim Afri SP yang berpendapat sama dengan para Tokoh masyarakat lainya, dengan dikukuhkannya Ratusan Tim Relawan ini agar dapat menjaga amanah serta bekerja keras untuk memenagkan pasangan MM.
Sedangkan Cabup Mardjan Ustha dalam kesempatannya menyampaikan jika kami terpilih, kami siap untuk melakukan pemerataan pembangunan. Tak hanya itu jangan bangga menjadi pemimpin yg arogan dihadapan masyarakat sendiri, sekarang ini jaman demokrasi kita harus menghargai perbedaan baik dalam memilih maupun ras dan golongan dengan nada Tinggi.
Sambungnya lagi Pasangan MM ini tersebut kembali menyampaikan tiga program unggulannya jika terpilih. Pertama perbaikan insfrastruktur secara menyeluruh dan berkeadilan bagi seluruh kecamatan dan desa. Pemberdayaan ekonomi kerakyatan dengan mengupayakan harga karet naik lagi sehingga satu kilogram karet dapat membeli satu kilogram beras seperti dahulu.
Seterusnya membuka lapangan pekerjaan dengan mendatangkan investor untuk menggarap potensi sumber daya alam Kuansing yang ramah lingkungan dan ramah terhadap Naker dan pengusaha lokal.

" Demikian program ini bukan sesuatu yg baru lagi, melainkan sesuatu yang sudah sering dilakukan di tempat lain, disela-sela acara tersebut terlihat masyarakat yang hadir penuh kegembiraan dengan kedatanganya Pasangan MM tersebut," pungkasnya. ( utr )

Berita Lainnya

Index