Disbun Inhu Stuban ke Disbun Kuansing

Disbun Inhu Stuban ke Disbun Kuansing
Rombongan Disbun Inhu saat meninjau Gapoktan Maju Basamo. ( isa )

TELUK KUANTAN -  Dalam rangka meningkat mutu kualitas bahan olahan karet rakyat di daerahnya, Dinas Perkebunan Indragiri Hulu ( Inhu ), studi banding ( Stuban )  ke Dinas Perkebunan Kuansing, Senin  (3/12 ) lalu.

Rombongan Stuban Disbun Inhu  4 (empat) sebanyak 4 orang itu dipimpin Kabid Pengolahan dan Pemasaran, Yasmagama. Kedatangan mereka disambut Kadis Perkebunan Kuansing, Wariman, DW, SP, diwakili Kepala Bidang Pembinaan dan Pengawasan Usaha Perkebunan, Pramudio Nandar, SP beserta Kasi Pengolahan, Pemasaran dan Promosi, Andri Yama Putra, S.Hut.

Menurut Yasmagama, keberhasilan Pemkab melalui Dinas Perkebunan bidang pengolahan bahan olahan karet (bokar) rakyat dan terpilihnya Gapoktan Maju Basamo sebagai Gapoktan berprestasi yang didiraih tahun 2012 menjadi objek peninjauan dan pembelajaran bagi jajaran pejabat asal Disbun Inhu ini.

“Tujuan kami ingin bersilaturahmi dengan jajaran Disbun Kuansing dan ingin mengetahui kiat-kiat apa yang dilakukan Disbun dalam membina gapoktan, pengolahan bokar bersih serta terpilihnya Gapoktan Maju Basamo sebagai gapoktan berprestasi nasional pada tahun ini. Sehingga nantinya dapat menjadi acuan kami dalam pengolahan bokar, jelas Yamagama.

Sementara itu Pramudio Nandar menyampaikan ucapkan terima kasih atas kunjungan Disbun Inhu dalam rangka mempelajari pengolahan bokar petani di Kabupaten Kuantan Singingi.

“Bokar hingga sekarang masih menjadi masalah ditingkat petani sehingga harga jualnya menjadi murah, permasalahan tersebut perlu segera ditempuh upaya untuk memperbaiki kualitas bokar sehingga dapat bersaing. Upaya tersebut tentunya tidak mungkin ditangani oleh satu pihak saja, namun perlu ditangani secara terpadu oleh seluruh pemangku kepentingan,” ungkap Pramudio Nandar.

Setelah melakukan Diskusi di Kantor Dinas Perkebunan selanjutnya dilakukan kunjungan lapangan ke Gapoktan Maju Basamo Desa Kopah Kecamatan Kuantan Tengah. Pada kesempatan itu, tim disambut langsung oleh Kepala Cabang Dinas Perkebunan Kecamatan Kuantan Tengah, Sudiarni beserta petugas/penyuluh lapangan, Kepala Desa Jaya Kopah dan Ketua Gapoktan Maju Basamo, Lukman Efendi.

Dalam pemaparannya, Lukman Efendi menyampaikan tata cara pengolahan bokar yang dilakukan gapoktannya serta mengungkapkan rasa terima kasihnya terhadap Pemkab Kuansing yang membina Gapoktan ini sehingga berhasil sebagai Gapoktan berprestasi nasional untuk tahun 2012 ini.

Diakhir kegiatan, Pramudio Nandar mengungkapkan bahwa Studi banding dari daerah lain ini tentunya menambah motivasi bagi Gapoktan Maju Basamo. “Suatu kebanggaan karena gapoktan yang kami bina menjadi acuan dari daerah lain”, kami berharap studi banding ini dapat meningkatkan kualitas gapoktan maju basamo, dan yang terpenting adalah kelangsungan gapoktan maju basamo untuk tetap eksis melakukan pembinaan kepada warga,” pungkasnya.( isa  )

 

Berita Lainnya

Index