Bupati Buka PKKMB UNIKS

Bupati  Buka PKKMB UNIKS
Mahasiswa baru UNIKS saat mengikuti pembukaan PKKMB. ( ktc )

TELUK KUANTAN – Bupati Kuansing H Sukarmis diwakili Asisten II, Ir Indra Suandy, MT, Rabu ( 16/9/2015 ) membuka acara pengenalan kehidupan kampus bagi mahasiswa baru ( PKKMB ) di kampus UNIKS di kawasan Kebun Nenas desa Jake kecamatan Kuantan Tengah.

Menurut  Asisten II, Bupati menyatakan  bahagia dan  terharu pada kegiatan ini, karena impian mendirikan universitas di Kuantan Singingi terwujud.

“  Tahun akademik 2015/2016  merupakan hari yang sangat menyenangkan bagi Kita semua. Dengan berdirinya UNIKS  merupakan upaya membangkit batang terendam sebagai tonggak sejarah yang menjadi simbol kebangkitan kembali kabupaten Kuantan Singingi sebagai daerah pendidikan sebagaimana kebanggaan Kita pada masa-masa yang lalu,’ujarnya.

Menurut Bupati, keberadaan UNIKS  merupakan salah satu amanah dari musyawarah besar masyarakat Kuantan Singingi pada tahun 1999 bersama dengan amanah pembentukan kabupaten Kuantan Singingi.

“ Amanah ini tentu sejalan dengan visi dan misi pemerintah daerah dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia. Untuk menunjang pembangunaan universitas ini  pemerintah daerah Insya Allah akan mendukung sepenuhnya dalam bentuk bantuan operasional dan pembangunan kampus yang pada saat ini dalam proses administrasi pindah ke kampus baru,’ujarnya.

“ Jadikanlah UNIKS  sebagai kawah candra dimuka pendididkan kabupaten Kuantan Singingi yang mampu mencetak sumber daya manusia yang cerdas,terampil,berakhlak mulia, serta mempunyai kompetensi untuk bisa bersaing guna menghadapi masa depan yang lebih maju.  Insya  Allah wisuda unik bulan November besok akan dilaksanakan di gedung baru UNIKS,”tutupnya. ( mad )

Berita Lainnya

Index