Kejari Tanyakan Dana Pembangunan Ulang Turap SMPN 2 Teluk Kuantan

Kejari Tanyakan Dana Pembangunan Ulang Turap SMPN 2 Teluk Kuantan
logo kejaksaan. ( isa )

TELUK KUANTAN - Menanggapi beredarnya informasi dana pembangunan kembali turap SMP Negeri 2 Taluk ditanggung pihak kontraktor sendiri, pihak Kejaksaan negeri Taluk Kuantan akan meminta pernyataan tertulis dari Pemkab Kuansing terkait kebenaran informasi tersebut.

Hal ini ditegaskan oleh Kasi Intel Kejari Taluk Kuantan, Herlambang Saputro saat dikonfirmasi wartawan, Rabu (5/12) siang di ruang kerjanya.

"Sebelumnya saya memang sudah dengar langsung dari pihak Pemkab, bahwa turap yang ambruk beberapa bulan lalu itu akan dibangun kembali oleh kontraktor yang mengerjakannya dengan pembiayaannya ditanggung oleh kontraktor itu sendiri,"ujar Herlambang.

Tapi itu menurut Herlambang masih secara lisan, untuk memastikannya mereka akan meminta pihak Pemkab melalui dinas terkait memberikan pernyataan tertulis terkait sumber dana kegiatan tersebut yang saat ini tengah berlangsung.

Ini menurut Herlambang agar tidak menimbulkan kecurigaan masyarakat bahwa hal tersebut hanya sebagai modus atau akal-akalan pihak Pemkab saja untuk melindungi sang kontraktor.

"Bisa saja nanti ke hadapan publik disebutkan bahwa pembangunan kembali turap tersebut dibiayai sepenuhnya oleh kontraktor sebagai tanggung jawab mereka, tapi dibelakang itu pemkab mengeluarkan dana lagi,"terangnya.

Apalagi terangnya terkait kasus ini sudah ada statmen dari pemkab bahwa ambruknya turap SMP Negeri 2 Taluk Kuantan tersebut diakibatkan oleh faktor alam."Bisa saja nanti Pemkab mengeluarkan dana untuk pembangunan ini dari anggaran dana bencana alam, sementara ke publik sudah disebutkan bahwa pembangunannya dibiayai oleh kontraktor,"ungkapnya.

Namun dirinya Pemkab pesimis mau mengeluarkan dana untuk perbaikan turap tersebut dari APBD, karena memang cukup riskan. Namun untuk memastikan hal tersebut, tentu perlu tulisan tertulis.

Sementara itu Plt. Kadis Cipta Karya dan Tata Ruang, Fakhruddin, ST sebelumnya menyatakan, dana pembangunan ulang turap SMP Negeri 2 Teluk Kuantan berasal dari kontraktor sendiri, bukan dari dana APBD. " Kita tidak ada alokasi dana untuk pembangunan turap itu, itu dana kontraktor sendiri, dan itu komitmen mereka,"ujarnya.( isa )

Berita Lainnya

Index