Siposan Rimbo RAPP Tundukan MOP, Tiga Jalur Guntor Melenggang ke Putaran Semifinal

Siposan Rimbo RAPP Tundukan MOP, Tiga Jalur Guntor Melenggang ke Putaran Semifinal
Siposan Rimbo RAPP vs Meriam Onggang Parau pada putara pertama. ( ktc )

TELUK KUANTAN – Jalur andalan kecamatan Pangean, Siposan Rimbo RAPP dari desa Pauh Angit berhasil menaklukkan kandidat juara lainnya yang juga jalur kebanggaan warga kecamatan Kuantan Hilir, Meriam Onggang Parau ( MOP ) dari desa Kepala Pulau Baserah pada hilir kedua putara pertama.

Hilir antara dua jalur andalan ini memang sangat ditunggu penonton pacu jalur pada putara pertama hari ketiga pacu jalur kecamatan Rayon IV di tepian Datuk Rajo Simambang Nan Putiah desa Pulau Komang kecamatan Sentajo Raya, Rabu ( 12/8/2015 ) siang. Karena keduanya dijagokan sebagai kandidat sang jawara.

Saat kedua jalur ini dilepas dipancang start, sorak-sorai penonton langsung terdengar, bahkan ada yang yang terjun ke Sungai Kantan  untuk memberikan semangat . Teriakan dan gemuruh suara dari tebing juga lantang terdengar untuk mendukung dua jalur tersebut berpacu. Namun akhirnya haluan jalur Siposan Rimbo RAPP lebih dahulu haluannya mencapai pancang finish.

Disamping Siposan Rimbo, jalur Lintah Jalang dari desa Petapahan kecamatan Gunung Toar juga berhasil melaju ke putaran kedua ( semi final ) setelah menundukkan jalur Ombak Nyalo Simutu Olang dari desa Pulau Tengah kecamatan Pangean di hilir keempat. Tuah Koghi Dubalang Ghajo dari desa Pintu Gobang Kari kecamatan Kuantan Tengah juga berhasil mengandaskan impian jalur Sijontiak Lawik Pulau Tanamo dari desa Pulau Jambu kecamatan Cerenti.

Jalur kecamatan Gunung Toar lainnya, Pendekar Panjang Bukik Siguntur dari desa Pisang Berebus juga memupuskan impian jalur Tuah Inayan Mandulang Untuang dari desa Pulau Aro kecamatan Pangean. Sementara jalur Power Agung dari desa Gunung kecamatan Gunung Toar  dikalahkan jalur Pulau Laghe Mandulang Untuang dari desa Pulau Madinah kecamatan Kuantan Hilir. Sedangkan jalur Lintah Jalang dari desa Petapahan kecamatan Gunung Toar pada putaran pertama mendapatkan undian bayyyyyyyyyyy.

Dari hasil perpacuan putaran pertama, kecamatan Gunung Toar terbanyak mengutus jalur untuk maju ke semifinal yakni tiga buah jalur. Sementara kecamatan Kuantan Hilir, Pangean dan Kuantan Tengah masing-masing hanya menyisakan satu buah jalur.

Sementara dari hasil undian pacu untuk putaran semifinal, Siposan Rimbo  RAPP jalan sebelah kanan akan berhadapan dengan jalur Lintah Jalan jalan sebelah kiri. Tuah Kighi Dubalang Ghajo jalan sebelah kiri akan berhadapan dengan Pulau Laghe Mandulang Untuang jalan sebelah kanan. Jalur Pendekar Panjang Bukik Siguntur jalan sebelah kiri akan berhadapan dengan jalur Juragan Kuantan jalan sebelah kanan.  Tiga buah jalur yang menang pada putara semifinal akan berhadapan pada putaran final segitiga. (  yus )

Berita Lainnya

Index