Tahun Ini, Pemkab Bangun Lagi Dua Fakultas untuk UNIKS

Tahun Ini, Pemkab Bangun Lagi Dua Fakultas untuk UNIKS
Kampus baru UNIKS. ( ktc )
TELUK KUANTAN - Pemkab Kuansing terus merealisasikan komitmen untuk memajukan dunia pendidikan tinggi di daerah ini. Tahun 2015, Pemkab Kuansing kembali mengalokasikan dana Rp 28 Milyar, dari dana tersebut akan digunakan untuk membangun dua fakultas.

Hal tersebut dikatakan Kepala Bidang Tata Bangunan dan Gedung Dinas CKTR Kuansing, Ir Alfion Hendra, diruang kerjanya, belum lama ini. " Ada tambahan dana untuk dua fakultas lagi, jadi sudah ada lima bangunan fakultas kalau kegiatan tahun 2015 tuntas,"ujarnya.

Sebab tahun 2014 yang lalu bebernya sudah dialokasikan dana untuk tiga fakultas, satu rektorat , mesjid. " Kalau untuk dana tahun 2015 selain dua fakultas juga untuk labor dan satu turap penahan tebing. Jumlah dana yang dialokasikan sebesar Rp 28 milyar,"ujarnya.

Sementara itu pantauan di lapangan, walaupun belum sepenuhnya tuntas, kompleks kampus UNIKS terlihat megah, setelah sebagian besar bangunan yang dialokasikan tahun anggaran 2014 hampir tuntas, termasuk pagar. Jalan-jalan disekitar lingkungan kampus sudah ditata, dan akan semakin megah jika taman didalam kampus ditata sedemikian rupa. ( isa )

 

Berita Lainnya

Index