Empat Kawan Pencuri Kepergok Libas Sawit PT. TBS, Satu Tertangkap Tiga Kabur

Empat Kawan Pencuri Kepergok Libas Sawit PT. TBS, Satu Tertangkap Tiga Kabur
Ilustrasi. ( ktc )

TELUK KUANTAN – Empat kawanan spesialisi pencuri buat kelapa sawit kembali beraksi, Selasa (31/3/15), di areal perkebunan kelapa sawit milik perusahaan PT Tri Bakti Sarimas(TBS) di blok 01 KI 7 Desa Setiang Kecamatan Pucuk Rantau, Kabupaten Kuansing. Namun aksi mereka gagal karena kepergok warga, satu orang tertangkap dan tiga berhasil kabur.
Saat kepergok warga, kawanan pencuri tersebut sedang menggasak 100 buah janjang kelapa sawit yang sudah pergi dan sedang berada di areal PT. RAPP. 100 janjang buah sawit hasil curian tersebut mereka angkut menggunakan satu unit mobil L 300 Pick Up BM 8865 KC. Kini kenderaan tersebut tengah diamankan oleh pihak kepolisian untuk barang bukti.

Pelaku yang berhasil ditangkap warga atas nama, Lukman alias Uman (40) warga Desa Pantai, Kecamatan Kuantan Mudik Sementara tiga pelaku lainya berhasil kabur saat mau diamankan warga.

Menurut Kapolres Kuansing melalui Kasubag Humas, Iptu Musabi membenarkan kejadian tersebut. Awalnya Kata Musabi, sekitar pukul 08.00 Wib telah datang melapor atas nama Darsam (43) yang merupakan asisten Afdeling KI 7 PT.TBS.

Dalam laporan itu, Darsam menyebutkan, menemukan buah sawit dibawa oleh Lukman beserta tiga org temannya dengan menggunakan Mobil L 300 Pick Up BM 8865 KC. Lantas setibanya di areal PT. RAPP, Lukman dan kawan-kawan menurunkan buah sawit tersebut sebanyak 100 Janjang yang diduga milik PT.TBS.

"Pada saat itulah pelapor dan personil Pam dari PT.TBS mengamankan pelaku Lukman, sedangkan tiga orang rekan pelaku melarikan diri," tutur Musabi seperti menirukan ucapan pelapor.

Akibat kejadian tersebut korban mengalami kerugian sekitar Rp2 juta. Sedangkan pelaku Lukman dan sejumlah barang bukti lainya saat ini sudah diserahkan ke Polres Kuansing untuk pemeriksaan lebih lanjut.( *** )

Berita Lainnya

Index