Kepala BPTPM dan Kadis Pendidikan Kuansing Dijabat Pelaksana Tugas

Kepala BPTPM dan Kadis Pendidikan Kuansing Dijabat Pelaksana Tugas

TELUKKUANTAN - Bupati Kuantan Singingi, H. Sukarmis resmi menunjuk sekretaris Badan Pelayanan Terpadu dan Penanaman Modal (BPTPM) Kuansing, Asnul,S.Sos sebagai Pelaksana tugas (Plt) Kepala BPTPM Kuansing dan Sekretaris dinas pendidikan, Jupirman,S.Pd sebagai Plt Kepala dinas pendidikan setelah pimpinan di dua intansi tersebut meninggal dunia beberapa hari lalu.

"Kita sudah tunjuk sekretaris untuk Plt (Pelaksana tugas) kepala di Dinas Pendidikan dan BPTPM," kata Bupati Sukarmis kepada wartawan di Teluk Kuantan, Rabu (25/3/2015) siang di ruang kerjanya.

Menurut Sukarmis,penunjukan pelaksana tugas dua instansi ini sudah dilakukan pertimbangan. Program kerja dari seorang kepala dinas atau kepala badan tentu lebih banyak dipahami oleh sekretarisnya. Oleh karenanya, Sukarmis menunjuk masing-masing sekretaris sebagai pelaksana tugas pimpinan.

"Kan tinggal melanjutkan program-program pimpinan, dan kita berharap mereka melanjutkan program tersebut," ujar Bupati Sukarmis yang berharap dua instansi ini dapat meningkatkan kinerjanya.

Kendati hanya pelaksana tugas, dirinya mengingatkan agar kedua pelaksana tugas yang telah ditunjuknya ini untuk sering berkonsultasi dengan pimpinan, seperti dirinya dan juga dengan sekda.

"Plt ini kan sudah sama dengan kepala dinas, dan tinggal dilantik saja. Jadi, kita minta bekerja sepenuhnya dan selayaknya seorang kepala dinas atau kepala badan. Kalau ragu, kita minta mereka berkonsultasi ke bupati dan sekda," saran Sukarmis.

Pasca meninggalnya dua pejabat teras di Pemkab Kuansing, masing-masing Kepala BPTPM Kuansing H Yuardi dan Kepala Disdik Kuansing H Alwis, disadari orang nomor satu di negeri jalur ini tidak menggangu jalannya roda pemerintahan. "Kalau hubungan keluarga, keduanya sangat dekat dan jelas saya merasa kehilangan, seperti kehilangan dua tangan saya, tapi di pemerintahan tidak ada masalah,"pungkasnya. (Utr) `

Berita Lainnya

Index