Jika Harga Karet Masih Anjlok, Harga Sawit Stabil

Jika Harga Karet Masih Anjlok, Harga Sawit Stabil
Kelapa sawit. ( ktc )

TELUK KUANTAN  - Ditengah harga karet yang masih anjlok, saat ini, harga tandan buah segar (TBS) kelapa sawit di kalangan petani di Kabupaten Kuantan Singingi ( Kuansing ) semakin stabil, terutama di kalangan petani swadaya di tengah masyarakat.

Bila dibandingkan dua pekan lalu, harga kelap sawit berkisai Rp1.250 hingga Rp1.32 per kilogramnya. Penentuan harga ini disesuaikan dengan kondisi kelapa sawit para petani, TBS besar dan kecil.

"Stabil harganya, tak ada perubahan harga yang mencolok, tidak naik dan tidak turun," kata salahseorang Tauke Sawit di Kuansing, Rikel kepada wartawan di Teluk Kuantan, Jumat (12/12/2014) kemarin.

Diakui Rikel, dirinya tidak meratakan harga pembelian satu kilogram sawit kepada seluruh petani. Pasalnya, dirinya harus melihat kondisi buah. "Tak sama harganya, ada yang satu kilogram itu kita beli Rp1.250 dan ada yang Rp1.320 per kilogramnya," katanya.

Jika tidak naik, Ia berharap harga ini tetap stabil, sehingga dapat berdampak positif terhadap perekonomian masyarakat. "Mudah-mudahan saja tidak naik, karena petani sudah semakin menikmati," katanya.

Sementara itu, terkait kenaikan TBS ini, Kepala Dinas Perkebunan Kuansing H Wariman DW SP juga berharap agar harga TBS stabil dan naik. "Lumayanlah harganya sekarang. Ya, kalau bisa naik terus harga sawit," katanya.( utr )

Berita Lainnya

Index