53 Jalur Bakal Bertarung di Rayon IV

53 Jalur Bakal Bertarung di Rayon IV
Pacu jalur di Tepian Datuk Bandaro Lelo Budi beberapa waktu lalu. ( ktc )

TELUK KUANTAN – Hari Selasa   ( 12/8/2014 ) 53 buah jalur akan mulai bertarung hingga Kamis ( 14/8/2014 ) yang akan datang untuk merebut juara. Rencananya, pacu jalur kecamatan rayon IV yang akan dilaksanakan di Tepian Datuk Bandaro Lelo  Budi desa Pulau Godang Kari kecamatan Kuantan Tengah akan dibuka secara resmi oleh Bupati Kuansing H Sukarmis.

Menurut Camat Kuantan Tengah, Drs Masran Abdullah, Senin ( 11/8/2014 ) kemaren,55 buah jalur terseut berasal dari kecamatan Kuantan Hilir, Pangean, Benai, Kuantan Tengah, Gunung Toar dan Kuantan Mudik. 22 jalur dari Kecamatan Kuantan Tengah, 12 jalur dari Gunung Toar, 5 jalur dari Kuantan Mudik, 6 jalur dari Sentajo Raya, 4 jalur dari Benai, 3 jalur dari Pangean dan satu jalur dari Kecamatan Kuantan Hilir .

“ Alhamdulillah ada 53 buah jalur dan technical meeting sudah dilaksanakan panita pelaksana sekaligus pencabutan undian,”ujarnya.

Ia berharap pacujalur rayon IV tahun 2014 yang dilaksanakan di kecamatan Kuantan Tengah berlansgung dengan aman dan lancar, karena itu butuh dukungan dan partisipasi seluruh warga baik penonton dan peserta pacu jalur.

“ Mari Kita suskeskan pacu jalur kecamatan rayon IV karena sebagai sarana memberi hiburan, melestarikan budaya daerah dan meningkatkan ekonomi,”ujarnya.

Disamping itu ujar Masran mengingatkan, pacu jalur juga sebagia ajang untuk memperrat silahturahmiantar warga Kuansing.  Ia juga mengajak semua elemen untuk mengedepankan sportifivitas karena pacu jalur seperti dikatakannya merupakan ajang mempererat ukhuwah.

 

Sementara dari hasil undian hari pertam, Jalur Merak Jingga dari desa Sawah Kuantan Tengah melawan jalur Delima Indah Permata Kuntan dari desa Saik Kuantan Mudik.  Siranggai Inai Tobek  dari Desa Pulau Aro Kuantan Tengah melawan  Buayo Danau dari Bandar Alai Kari Kuanta Tengah. Jalur Lilitan Akar Bunga Merah asal desa Pulau Kopuang Sentajo Raya melawan jalur Binatng Muda Canang Nagori asal Seberang Sungai Gunung Toar. Jalur Linggar Jati Bunga Kirana dari desa Pulau Kumpai Pangean melawan Danau Sati Kope Batuah dari desa Benai Kecil Benai.

Jalur   Juragan Kuantan dari desa Seberang Gunung Gunung Toar  melawan Tapak Godang Sungai Gorakkan Gunung Toar.Pendekar Panjang Bukik Siguntur daridesa Pisang Berebus melawan Tuah Inayan Mandulag Untuang asal desa Pulau Aro Kuantan Tengah.  Jalur Panglimo Ratu Pinang Masak dari desa Teberau Panjang Gunung Toar melawan Satria Muda Panglima Kuantan dari desa Lubuk Terentang Gunung Toar. Giriang-giriang Rimbo Putri Maimbau dari desa Jaya Kopah Kuantan Tengah melawan Rajo Mantili dari desa Pintu Gobang Kari Kuantan Tengah. Jalur Onggang Sati Rimbo Bunian dari desa Pintu Gobang Kari Kuantan Tengh melawan Arjuna dari desa Seberang Taluk Kuantan Tengah.

Jalur. Power Agung dari desa Koto Gunung Gunung Toar melawan jalur vs Tuah Kinantan Cahayo Bintang asal desa Siberobah Gunung Toar. Toduang Biso Rimbo Piako asal desa Pebau Hilir Kuantan Mudik melawan jalur Bayang Putiah Sungai Batuah dari desa Titian Modang kecamatan Kuantan Tengah. Mantiko Limbek Putiah dari desa Pulau Godang Kari Kuantan  Tengah melawan Toduang Kuantan dari desa Tanah Bekali Pangean. Soriak Sarumpun Tolang Batutu dari desa Pulau Binjai  Kuantan Mudik melawan Ratu Biso Cahayo Putiah dari Kenegerian Kopah Kuantan Tengh . Garuda Baru  dari desa Pulau Mungkur  Gunung Toar melawan Keramat Sati Alam Bagontar dari desa Pulau Komang Sentajo Raya. Jalur Pendekar Kuniang asal Pebaun Hulu Kuantan Mudik melawan Pendekar Ronge Gumpung dari desa Muaro Sentajo Sentajo Raya. Singai Ngarai dri desa Pulau Kalimantiang Benai melawan Lintah Jalang  dari desa Petapahan Gunung Toar.

Congkaman Olang Putiah dari desa Kampung Baru Sentajo Raya melawan Duri Bingkuang Rawang Panjang dari desa Pulau Kedundung Kuantan Tengah. Dubalang Putiah Rawang Udang dari desa Talontam Benai melawan Lotusan Bodial Patah Danau Batuah dari desa Pulau Baru Kopah Kuantan Tengah.  Panglimo Sati asal Desa Toar Gunung Toar melawan Golang Pusako Cahayo Nagori dari desa Munsalo Kopah Kuantan Tengah. Meriam Onggang Parau dari desa Kepala Pulau Baserah kecamatan Kuantan Hilir melawan Sorak Kuantan dari desa Pulau Rengas Pangean. Puti Linduang Bulan dari pasar Benai Kecamatan Benai melawan Tuah Koghi Dubalang Ghajo dari desa Pintu Gobang Kari Kuantan Tengah .

Ngiang Kuantan Cahayo Nagori dari desa Kampung Baru Gunung Toar melawan Rimbo Sati Mantiko Alam dari desa Koto Sentajo Raya . Simpati dari desa Pulau Aro Kuantan Tengah melawan Dubalang Gogar Tuah Nagori dari desa Kopah Kuantan Tengah. Batu Lompatan Harimau Kompe dari desa Kinali Kuantan Mudik melawn Suntiang Ome Ratu Bungsu dari desa Seberang Taluk Kuantan Tengah.
Siluman Buayo Danau dari desa Sitorajo Kari Kuantan Tengah melawan Pendekar Muda dari desa Gunung Toar.  Putri Kayangan Rawang  Godang dari desa Seberang Taluk Hilir melawan Harimau Paing Tuah Nagori dari desa Pulau Banjar Kari Kuantan  Tengah. Sedangan Kibasan Gajah Putiah dari desa Tebing Tinggi Benai mendapat undian bay.( isa)

Berita Lainnya

Index