HBA ke-54, Kejari Teluk Kuantan Santuni Anak Yatim

HBA ke-54, Kejari Teluk Kuantan Santuni Anak Yatim
Petinggi Kejaksaan Negeri Teluk Kuantan berfose usai HBA. ( fhoto : riauterkini.com )


TELUK KUANTAN- Peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke–54 tahun 2014 ini, Kejari Teluk Kuantan menyantuni anak-anak Panti Asuhan Darunnajah, Selasa(22/7/14).

Meskipun sederhana, namun upacara peringatan Hari Bhakti. Adhyaksa ke 54 tersebut berlangsung hikmah. Sejumlah pejabat teras dari Lingkungan Pemerintahan Kabupaten Kuansing turut hadir.

Kajari Teluk Kuantan Andi Darmawangsa kepada riauterkinicom usai upacara peringatan menuturkan, pemberian santunan kepada sejumlah anak yatim adalah bentuk kepedulian pihaknya kepada sesama. "Kita saling berbagi antara satu sama lainnya, apalagi sekarang mau memasuki suasana Idul Fitri," ucapnya.

Saat upacara, Andi Darmawangsa menyampaikan amanah Kepala Jaksa Agung Republik Indonesia. Kata Andi, ada tiga hal pokok amanah Kejagung yang disampaikan kepada seluruh jajaran kejaksaan.

Amanah tersebut salah satu di antara, senantisa mengedepankan kebenaran dalam penegakann hukum.

"Itu amanah yang harus kami pegang," ucap Andi Darmawangsa.( sumber : riauterkini.com )

Berita Lainnya

Index