Jelang Ramadhan 1435 H, Sabtu RAPP Goro Bersama di 2 Desa Kuansing

Jelang Ramadhan 1435 H, Sabtu  RAPP Goro Bersama di 2 Desa Kuansing
Goro massal oleh karyawan PT RAPP. ( ktc/rls )

 KUANSING – Karyawan PT. Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) hari  Sabtu (14/6/2014), kembali turun ke desa bergabung dengan masyarakat setempat melaksanakan gotong royong menyambut bulan suci ramadhan 1435H. Kali ini, kegiatan digelar di Desa Petai, Logas dan Desa Koto Tuo, Baserah, sebagai program Employee Volunteering Program (EVP) yang rutin dilaksanakan di desa-desa sekitar wilayah operasional perusahaan. Sebagai bagian dari program Community Development (CD) RAPP, EVP merupakan sarana silaturahim dan membangun hubungan harmonis di antara masyarakat dan karyawan.

Koordinator Region CD RAPP di Kuansing, Mahmud Hasyim, S.Pi mengatakan. Selain itu, sebagai bagian dari masyarakat, kegiatan ini sudah rutin dilaksanakan dan bertepatan dengan datangnya bulan suci ramadhan. “Ini bentuk partisipasi spontan perusahaan kepada masyarakat Desa Koto Tuo, dan kita akan mengerjakan pembersihan makam situs budaya. Rencananya akan hadir dari para pemangku adat dan ninik mamak serta masyarakat sekitar 200 orang dan karyawan dari Estate,” kata Mahmud.

Selain itu, kegiatan ini akan dihadiri oleh perangkat desa dan kecamatan setempat, termasuk dari manajemen Estate Baserah, Affani ke Desa Koto Tuo, bersama tim karyawan, dan untuk ke Desa Petai, akan dihadiri oleh Estate Manager Logas, Adi Kusnadi Abdusomad beserta timnya. Dalam melakukan kegiatan operasionalnya RAPP menerapkan konsep tiga P yaitu, People, Planet dan Profit.

Salah satu dari konsep tersebut diturunkan melalui Program CD sebagai wujud komitmen perusahaan untuk tumbuh dan berkembang bersama masyarakat yang berada di sekitar operasional. “Employee Volunteering ini bertujuan untuk menjalin hubungan yang harmonis antara Karyawan RAPP Estate Logas dengan masyarakat Desa sekitar. Apalagi sebentar lagi kita sudah memasuki bulan puasa, jadi mari kita pererat tali silaturahim dan persiapkan diri menunaikan ibadah di bulan ramadhan nanti,” kata Adi.

Sejumlah bantuan yang sudah disalurkan ke masyarakat melalui program CD antara lain berupa bantuan peningkatan ekonomi masyarakat yaitu bantuan sarana produksi pertanian dan pendampingan terhadap kelompok tani binaan, Program Pendidikan , Program Kesehatan, dan bantuan untuk pembangunan infrastruktur Mesjid Al-Ma’ruf, MDA, Posyandu, dan pembangunan fasilitas lainnya yang ada di Desa, termasuk kesempatan kerja di perusahaan. ( ism/rls )

Berita Lainnya

Index