Untuk DPRD Kuansing, Golkar Unggul di Pangean, Benai dan Sentajo Raya

Untuk DPRD Kuansing, Golkar  Unggul di Pangean, Benai dan Sentajo Raya
Logo PPK. ( ktc )
TELUK KUANTA - Hasil pleno panitia pemilihan kecamatan ( PPK ) di kecamatan Pangean, Benai dan Sentajo Raya masih menempatkan partai Golkar berada diposisi pamuncak.
Di kecamatan Pangean hasil pleno PPK setempat, Partai Golkar  mendapat 3.713 suara, disusul Partai Demokrat 2.127 suara, Partai Keadilan Sejahtera 1.127 suara, Partai Nasdem 660 suara, Partai Persatuan Pembangunan 598 suara, Partai Hanura 595 suara, Partai Kebangkitan Bangsa 349 suara, Partai Gerindra 375 suara, Partai Keadilan dan Persatuan Indonsia 331 suara,  Partai Bulan Bintang 280 suara dan Partai Amanat Nasional 218 suara.
Sementara hasil pleno PPK di kecamatan Benai, Partai Golkar mendapat 2.559 suara, disusul Partai Gerindra 1.529 suara, Partai Amanat Nasional 1.062 suara, Partai Demokrat 862 suara, Partai Nasdem 687 suara, Partai Bulan Bintang 683 suara, Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia 460 suara, Partai Persatuan Pembangunan 420 Suara, Partai Keadilan Sejhtara 369 suara.  Partai Kebangkitan Bangsa 311 suara, PDIP 159 suara dan Partai Hanura 48 suara.

Selanjutnya dikecamatan Sentajo Raya, Partai Golkar meraih 6.157 suara, disusul Partai Demokrat 2.629 suara, Partai Bulan Bintang 1.967 suara, Partai Nasdem 1.854 suara, Partai Gerindra 993 suara, Partai Hanura 930 suara, Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia 577 suara, Partai Persatuan Pembangunan 398 suara, PDIP 356 suara, PKB 326 suara, PKS 265 suara dan Partai Amanat Nasional 181 suara.( isa )

Berita Lainnya

Index